SUPERVISI BIDANG PENGAWASAN DAN KEUANGAN TAHUN ANGGARAN 2017 di POLRES NGADA

SUPERVISI BIDANG PENGAWASAN DAN KEUANGAN TAHUN ANGGARAN 2017 di POLRES NGADA

Tribratanewsntt.com - Penggunaan dana pengamanan Pilkada menjadi salah satu atensi pimpinan untuk bisa dipertanggung jawabkan penggunaanya agar tepat sasaran dan untuk memastikan tidak terjadi kesalahan.

Tim Supervisi Itwasda dan Bidang Keuangan oleh tim Bidkeu Polda NTT dipimpin oleh Kabidkeu Kombes Pol Teguh Slamet Karyono, SH didampingi Ps. Kaur Bia Subbid Bia Dan Apk Bidkeyu AKP I Wayan Sunarta, SE dan PS. Paur Apk Subbid Bia Dan Apk Bidkeu Polda NTT AIPTU Ferdinandus Kedang laksanakan kegiatan Supervisi di Polres Ngada, jumat (08/09/17).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolres Ngada AKBP Firman Affandi, SIK didampingi Wakapolres Ngada KOMPOL Yosef Berelaka, SH, para Kabag, Kasat, Kapolsek Jajaran, dan staf Polres Ngada.

Supervisi  yang dilaksanakan di Aula Polres Ngada bertujuan untuk memastikan penggunaan dana atau anggaran tepat sasaran dan tidak terjadi kesalahan administrasi atau yang lainya.

“Dalam bentuk apapun anggaran yang kita peroleh dan kita gunakan harus ada pertanggung jawaban kepada pimpinan “, tegas Kombes Pol Teguh Slamet