Cegah Peredaran Narkotika, Sat Res Narkoba Polres Ende Giat Lakukan Sosialisasi
Tribratanewsntt.com - Upaya Satuan Reserse (Sat Res) Narkoba Polres Ende mengantisipasi peredaran Narkoba di wilayahnya terus dilakukan. Tak hanya pemberantasan, pencegahannya pun dilakukan secara masif di semua kalangan, Selasa (21/5/19).
Kali ini kegiatan sosialisasi di lakukan di Kantor Desa Koanara, Kec. Kelimutu, Kab. Ende, di hadiri oleh utusan masyarakat dari Desa Koanara, Desa Pemo dan Desa Waturaka.
Dalam kegiatan Pelatihan Desa Wisata Angkatan V yang dilaksanakan oleh Balai Latihan Masyarakat Denpasar, KBO Satresnarkoba Polres Ende IPDA Gerson Semuel Kadek membawakan materi tentang bahaya dan dampak penyalagunaan Narkoba.
“Banyak hal yang belum diketahui oleh masyarakat terkait aturan dalam tindak pidana Narkotika. Nah, makanya kita selalu turun sosialisasi, agar bisa diketahui,” kata, KBO Narkoba.
Ipda Gerson Semuel Kadek juga mengimbau, kejahatan Narkotika yang telah mengancam generasi muda ini, bisa dicegah secara bersama-sama. Tidak cukup petugas Polisi saja, peran masyarakat secara luas sangat dibutuhkan terutama dalam hal pencegahan,”Himbaunya.
“Tidak cukup Polisi saja, peran serta masyarakat sangat dibutuhkan untuk membentengi generasi muda dari peredaran Narkotika,” tutup KBO.