Hari Juang Kartika 2017, Polres Kupang Kota Turut Serta Donorkan Darah

Hari Juang Kartika 2017, Polres Kupang Kota Turut Serta Donorkan Darah
Tribratanewsntt . com ,-Dalam Rangka memperingati HJK (Hari Juang Kartika) Tahun 2017, Korem 161 Wirasakti bekerjasama dengan PMI Provinsi NTT mengadakan kegiatan Donor Darah, Senin (11/12/2017). Belasan Personil gabungan Polres Kupang Kota mengikuti kegiatan donor darah yang diadakan di Aula Serbaguna Makorem jalan WJ. Lalamentik Kelurahan Oebofu Kecamatan Oebobo Kota Kupang. Kegiatan donor darah dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika tahun 2017,merupakan wujud kepedulian kita untuk mendukung program kemanusiaan dan dari hasil kegiatan donor darah ini nantinya akan disumbangkan melalui Palang Merah Indonesia (PMI) “ ungkap Kasrem 161 Wirasakti Kolonel Czi Aji Jaya. "Kepada para pendonor yang dengan suka rela dan tulus ikhlas menyumbangkan darahnya, saya ucapkan terima kasih.Bahwa setetes darah yang disumbangkan sangat berarti bagi keselamatan jiwa seseorang.” tambah Kolonel Czi Aji Jaya. Dalam pelaksanaan kegiatan donor darah tidak hanya dari personil TNI saja,personil Brimob Polda NTT dan personil Polres Kupang Kota juga ikut menyumbangkan darahnya.