Kapolda NTT Tiba di Larantuka-Flotim

Kapolda NTT Tiba di Larantuka-Flotim
Tribratanewsntt.com ,-Kepala Kepolisian Daerah NTT Irjen Pol.Drs. Raja Erizman Sore tadi sekitar pukul 16.00 Wita tiba di Larantuka-Flotim (29/3). Kapolda NTT didampingi Kabid Humas Polda NTT disambut langsung oleh Kapolres Flotim AKBP Arri V. Kapolda NTT mengunjungi Kabupaten Flotim dalam rangka memimpin langsung pelaksanaan pengamanan Prosesi Semana Santa. Prosesi Samana Santa ini terpusat di Kota Larantuka Flotim dan diikuti oleh ribuan umat Katholik dari berbagai daerah yang ada di NTT dan peziarah dari berbagai negarah lain. Prosesi puncak Semana Santa diawali dengan Jumat Agung. Ibadah ini didahului dengan prosesi Bahari di mana Patung Yesus yang sudah wafat yang ada dalam peti jenazah diantar dari Kapela Tuan Meninu di Kota Rowido, Kelurahan Sarotari Tengah menuju ke Pelabuhan Cure di depan Kapela Tuan Ma (Kapela Patung Bunda Maria) dan Tuan Ana (Patung Yesus). Dari Dermaga Rowido, di depan Kapela Tuan Meninu, sudah disediakan Perahu untuk mengantarkan Patung Yesus yang ada dalam peti jenazah dan diarak dengan menggunakan perahu dan kapal motor di Kota Larantuka. Rangkaian Prosesi Semana Santa ini akan diamankan dan dikawal ketat oleh personil Polres Flotim ditambah anggota BKO dari Polda.