Kapolres Sumba Timur Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ramadniya Turangga 2017
Tribratanewsntt.com - Polres Sumba Timur melaksankan apel gelar pasukan dalam menyambut hari raya Idul Fitri dengan sandi Operasi Ramadniya Turangga 2017 yang di laksanakan di lapangan apel Mako Polres Sumba Timur, Senin (19/6/2017) pukul 08.00 wita.
Apel gelar pasukan dipimpin langsung oleh Kapolres Sumba Timur, AKBP Victor M. T. Silalahi, SH, MH sebagai Inspektur Upacara dan dihadiri oleh Wakil Bupati Sumba Timur Umbu Lili Pekuwali,S.T.,M.T, Unsur Forkopimda dan Pejabat Utama Polres Sumba Timur .
Dalam pelaksanaan apel, Kapolres melaksanakan pemeriksaan pasukan apel yang terdiri dari Pleton gabungan Pom Sumba Timur, Pleton Brimob, Pleton Sabhara/Dalmas, Lantas, Staff, Gabungan Reskrim/Intel, Basarnas, Satpol PP, Dishub, Banser dan Pramuka.
Dalam amanat yang disampaikan, Kapolres Sumba Timur membacakan amanat Kapolri yaitu tentang kesiapan Polri dalam menghadapi kegiatan pengamanan hari raya Idul Fitri 1438 H dengan kegiatan gelar pasukan sebagai sarana konsolidasi dan pengecekan personel beserta kelengkapan sarana prasarana sebelum menghadapi tugas pengamanan di lapangan.
Kapolres juga menekankan 3 poin penting yang menjadi perhatian dari Presiden Republik Indonesia yaitu tentang Terjaganya stabilitas harga pangan, Kondisi Kamtibmas yang kondusif dan Keamanan, kelancaran serta kenyamanan arus mudik dan arus balik.
Dalam kesempatan tersebut Kapolres juga memberikan arahan kepada seluruh jajaran agar terus meningkatkan kegiatan sambang dan patroli di titik rawan gangguan kambtibmas dan memberikan pelayanan secara all out terkait kelancaran lalulintas serta memanfaatkan aplikasi pelayanan publlik berbasis teknologi informasi seoptimal mungkin untuk memberikan pelayanan yang lebih prima kepada masyarakat.
Operasi terpusat Ramadniya tahun 2017 akan dilaksanakan selama 16 hari terhitung tanggal 19 Juni sampai dengan 4 Juli 2017.