Personel Polres Belu Bersama Polsek Jajaran Lakukan Pengamanan Misa Kamis Putih Jelang Paskah

Personel Polres Belu Bersama Polsek Jajaran Lakukan Pengamanan Misa Kamis Putih Jelang Paskah

Tribratanewsntt.com - Menjelang Paskah, Personel Polres Belu bersama Polsek jajaran melakukan pengamanan Misa Kamis Putih di Gereja Katholik di Kabupaten Belu dan Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (18/4/2019) pagi.

Kegiatan Misa tersebut sebagai bagian dari rangkaian pekan suci dalam tradisi agama Katholik yang selalu menggelar upacara suci dalam perayaan Paskah, yakni Minggu Palma, Kamis Putih, Jumat Agung dan berakhir dengan Paskah yang merupakan peringatan kebangkitan Yesus.

Kapolres Belu AKBP Christian Tobing, S.I.K., M.Si., mengatakan bahwa meskipun ditengah pengamanan Pemilu 2019, pihaknya tetap fokus dalam mengamankan jalannya ibadah dengan tujuan memberikan jaminan rasa aman dan nyaman untuk umat yang melaksanakan Ibadah Misa.

"Dari laporan yang diterima personel yang melaksanakan pengamanan Misa yang berlangsung dari pagi hingga siang berjalan dengan aman dan lancar", ujar AKBP Christian Tobing, S.I.K., M.Si.

Ia juga menyampaikan dalam gelaran operasi Semana Santa Turangga 2019, pihaknya juga telah menyediakan pos pengamanan di gereja-gereja besar yakni Gereja Kathedral Atambua, Gereja Polycarpus Atambua dan Gereja Santa Maria Fatima Betun.

“Pos pengamanan tersebut nantinya akan diisi oleh personel Kepolisian yang akan secara bergantian melaksanakan tugas 1×24 jam selama Operasi Semana Santa. Dengan tujuan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan Polisi”, tambahnya.

"Pengamanan seluruh rangkaian ibadah Paskah tersebut akan berlangsung selama 15 hari, terhitung dari tanggal 11 sampai 25 April 2019", pungkasnya. (G)