Polda NTT Gelar Rikkes dan Penandatanganan BA Verifikasi 13 Komponen Lekdik PKN Tingkat II TA 2026
Kupang, NTT — Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) melaksanakan Kegiatan Pemeriksaan Kesehatan (Rikkes) dan Penandatanganan Berita Acara (BA) Hasil Verifikasi 13 Komponen Lembaga Pendidikan (Lekdik) Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Tahun Anggaran 2026.
Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 19 Januari 2026 dan Senin, 26 Januari 2026, mulai pukul 07.00 WITA hingga selesai, di Gedung RSB Kupang dan Ruang TRC Biro SDM Polda NTT.
Kegiatan tersebut merupakan tahapan penting dalam rangka memastikan kesiapan dan kelayakan personel Polri yang akan mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II TA 2026. Pemeriksaan kesehatan dilakukan secara menyeluruh dan profesional oleh tim medis RSB Kupang, sedangkan verifikasi 13 komponen Lekdik mencakup aspek administrasi, rekam jejak, hingga persyaratan penunjang lainnya.
Dari hasil pelaksanaan kegiatan, jumlah peserta yang mengikuti Rikkes dan verifikasi sebanyak 2 orang, terdiri dari 1 personel pria dan 1 personel wanita. Seluruh peserta dinyatakan memenuhi syarat, sehingga 2 orang (1 pria dan 1 wanita) berhak melanjutkan ke tahapan berikutnya. Tidak terdapat peserta yang dinyatakan tidak memenuhi syarat.

Kapolda NTT Irjen Pol Dr. Rudi Darmoko, S.I.K., M.Si., melalui Kabidhumas Polda NTT Kombes Pol Henry Novika Chandra, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polda NTT dalam menyiapkan sumber daya manusia Polri yang unggul, profesional, dan berintegritas.
“Pelaksanaan rikkes dan verifikasi 13 komponen Lekdik ini menjadi langkah krusial untuk memastikan bahwa personel yang mengikuti PKN Tingkat II benar-benar memenuhi standar yang telah ditetapkan, baik dari sisi kesehatan, kompetensi, maupun administrasi,” ujar Kapolda NTT melalui Kabidhumas Polda NTT.
Lebih lanjut disampaikan, Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II memiliki peran strategis dalam mencetak pemimpin Polri yang adaptif, berwawasan luas, serta mampu menjawab tantangan tugas di era yang semakin kompleks.
“Kami berharap peserta yang telah dinyatakan memenuhi syarat dapat mengikuti seluruh rangkaian PKN dengan sungguh-sungguh, sehingga nantinya mampu mengimplementasikan nilai-nilai kepemimpinan yang presisi, humanis, dan berorientasi pada pelayanan masyarakat,” tambah Kombes Pol Henry Novika Chandra.
Humas Polda NTT
