POLWAN POLDA NTT DAN BHAYANGKARI IKUT SEMINAR KANKER SERVIKS

POLWAN POLDA NTT DAN BHAYANGKARI IKUT SEMINAR KANKER SERVIKS
Tribratanewsntt.com ,-Bhayangkari Cabang Sumba Timur dan Polwan Polres Sumba Timur mengikuti seminar sehari tentang Kanker Serviks dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke – 70, oleh BPJS Kesehatan Kab. Sumba Timur dan Ur Dokkes Polres Sumba Timur di Aula Jananuraga, Jumat (10/06/2016).
Acara penyulahan dibuka oleh Waka Polres Sumba Timur  Kompol Saltial Rini dan Kanit MPKP BPJS Kesehatan Kab. Sumba Timur  Alfonsus Daniel serta di lanjutkan oleh nara sumber dr. Ketut Ananda W, SpOG.
Dalam sambutannya Waka Polres mengatakan kegiatan penyuluhan ini sangat penting sebagai pengetahuan dan bermanfaat kita bisa mengetahui gejala awal Kanker pada rahim yaitu Kanker Serviks.
“saya ucapakan terima kasih kepada BPJS dan Ur Dokkes yang telah menyelengarakan kegiatan ini. Dengan adanya kegiatan ini kita dapat mencegah dan terhindar dari penyakit kanker serviks sejak dini” kata Waka Polres Sumba Timur.
Setelah selesai meberikan materi dr. Ketut Ananda W, SpOG memberikan kesempatan kepada para peserta untuk bertanya. Penyuluhan bahaya penyakit kanker serviks ini mendapat antusias yang tinggi dari ibu-ibu Persit Bhayangkari dan Polwan hal itu terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang ditanyakan kepada tim penyuluh.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemeriksaan deteksi kanker servik dengan metode iva (inspeksi visual dengan asam asetat) di ruangan bhayangkari.