Sat Lantas Polres Flotim Bagi Masker Untuk Pengguna Jalan Yang Tidak Menggunakan Masker

Sat Lantas Polres Flotim Bagi Masker Untuk Pengguna Jalan Yang Tidak Menggunakan Masker

Personel Satlantas Polres Flotim terus mengajak masyarakat dalam hal ini pengendara agar selalu menerapkan protokol kesehatan dalam mencegah penularan covid-19. Senin 08/02/2021

Dalam kesempatan tersebut Personel juga melakukan sosialisasi 3M (Menggunakan masker, Mencuci tangan pakai sabun, Menjaga jarak fisik), dalam pencegahan penyebaran Covid-19 di sejumlah ruas jalan yang dilewati.

Kapolres Flores Timur AKBP I GUSTI PUTU SUKA ARSA, S.I.K. melalui Kasat Lantas IPTU ORI ZADRAK YOSEPH mengatakan, Himbauan ini kami gencarkan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan.

Kasat menambahkan Satlantas Polres Flotim rutin melaksanakan kegiatan imbauan covid-19 tersebut, mengingat peran semua pihak diperlukan dalam memutus mata rantai virus ini.

“Pihaknya juga mengimbau masyarakat agar selalu mengutamakan keselamatan berlalulintas dalam berkendara, serta mematuhi rambu-rambu lalu lintas di jalan raya, Besar harapan kami dengan kegiatan ini masyarakat dapat lebih taat dan patuh terhadap aturan yang berlaku demi kebaikan kita semua dan pandemi segera berakhir,” harapnya.