1000 PERSONIL POLDA NTT AMANKAN PASKAH
Tribratanewsntt.com, - Sebanyak seribu orang Personil Polda NTT dikerahkan utuk mengamankan ibadah perayaan hari raya Paskah. Dalam apel gelar pasukan "Operasi Semana Santa Turangga 2016" yang dilaksanakan di Lapangan Upacara Polda NTT Jumat (18/3/16) pagi ini bertindak selaku Inspektur Upacara Waka Polda NTT Kombes Pol Drs. Sumartono Johanan dan dihadiri unsur Muspida NTT dan Para Pejabat Utama Polda NTT. Penyematan pita oleh Waka Polda kepada perwakilan dari TNI, Polri dan Dinas Perhubungan merupakan tanda dimulainya "Operasi Semana Santa Turangga 2016". Selama 15 hari mulai tanggal 18 Maret sampai dengan tanggal 1 April 2016 akan dilaksanakan "Operasi Semana Santa Turangga 2016" di seluruh wilayah Polda NTT.
Istilah Semana Santa berasal dari bahasa Portugis yang berarti pekan suci. Bagi umat Kristiani, pekan suci merupakan rangkaian liturgi mengenang sengsara dan wafat serta kebangkitan Yesus Kristus pada Hari raya Paskah.
Kegiatan yang sangat padat terjadi selama Pekan Suci (Semana Santa) di Kabupaten Flores Timur (Larantuka). Sejak Rabu Abu sampai hari Minggu Paskah, acara ritual masyarakat di sana begitu padat dan kental dengan peningkatan nilai rohani. Liturgi gereja menetapkan hari Rabu Abu sebagai awal masa puasa sekaligus awal pelaksanaan Pekan Doa yang dilaksanakan selama 40 hari. Kegiatan ini melibatkan seluruh umat di berbagai tempat ibadah (kapel) yang tersebar di wilayah tersebut. Puncak perayaan Paskah akan dilaksanakan ritual perayaan prosesi laut.
Polri khususnya Polda NTT selalu mewaspadai setiap potensi ancaman dan wajib memberikan rasa aman kepada warga masyarakat dalam melaksanakan perayaan ibadah paskah. (n)