Anggota Polsek Malaka Timur Polda NTT, Beri Himbauan Kamtibmas
Tribratanewsntt.com,- Anggota Polsek Malaka Timur, selasa siang (11/4/17), turun melakukan patroli ke Kali Motadelek, Kampung Haroe, sehubungan dengan adanya laporan tentang adanya pungutan liar terhadap pengendara roda dua yang melintas di dalam kali.
Kapolsek Malaka Timur IPTU Filomena Bene Bere, S.H, mengungkapkan bahwa sesuai laporan yang diterima, sejumlah warga sengaja menggali batu tepat di jalur pelintasan kendaraan sehingga alternatif yang diambil yakni dengan menggunakan jasa warga untuk mengangkat kendaraan karena sulitnya melintas dengan arus air yang semakin tinggi.
Saat turun ke lapangan dan bertemu dengan warga, informasi tersebut tidak benar adanya namun anggota Polsek tetap memberikan himbauan kepada warga yang berada di kali Motadelek agar tidak melakukan pungutan liar dengan cara melakukan penggalian di jalur pelintasan kendaraan.
“Informasi tersebut tidak benar karena kenyataan di lapangan, sepeda motor yang menuju ke kampung sebelah melintas seperti biasa. Kita tetap ingatkan warga agar tidak berbuat seperti itu untuk mendapatkan uang, karena kalau kali dibiarkan berongga, saat banjir bisa mengundang bahaya bagi yang akan melintas atau mandi di kali”kata Kapolsek.