Bangga dengan Brigadir Kresna, Kapolres Belu Ajak Anggota Lainnya Berlomba Kejar Prestasi
Tribratanewsntt.com - Brigadir Polisi Krispianus Ola Komek, anggota Bhabinkamtibmas desa Kenebibi, Polsek Kakuluk Mesak, Polres Belu,menerima penghargaan dari Kapolri, Jenderal Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D, atas prestasinya meraih peringkat II sebagai Polisi Teladan tingkat Nasional tahun 2019.
Bersama lima anggota kepolisian lainnya, Brigadir Kresna biasa disapa, menerima penghargaan dari Kapolri dalam kegiatan Musrenbang Polri 2019 di Ballroom Hotel JS Luwansa Rasuna Said Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (12/6/2019).
Saat dikonfirmasi Humas, Kapolres Belu, AKBP Christian Tobing, S.IK.,M.Si mengatakan, penghargaan sebagai Polisi Teladan yang diterima Brigadir Kresna, tidak didapatkan dengan cuma-cuma namun melalui seleksi yang ketat mulai dari tingkat Polres, Polda hingga tingkat Nasional.
“Setelah melalui proses yang ketat, Polda NTT menempatkan salah satu wakilnya yakni Brigadir Kresna, dengan program unggulannya membentuk komunitas buta aksara dan tempat belajar yang diberi nama rumah Merah Putih di desa Kenebibi”ungkap Kapolres Belu.
Terkait dengan predikat Polisi Teladan yang diraih Brigadir Kresna, Kapolres Belu berharap agar hendaknya prestasi tersebut menjadi contoh positif sekaligus sebagai motivasi bagi personel Polres Belu lainnya dalam rangka meningkatkan kecintaan dan kebanggaan sebagai anggota Polri serta peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
“Tentunya apa yang diraih Brigadir Kresna, membuat Saya selaku Pimpinannya dan juga seluruh anggota sangat bangga karena dari sekian banyaknya Polisi yang berprestasi, Brigadir Kresna dengan programnya dapat membawa harum nama Polres Belu dan Polda NTT di level nasional”kata Kapolres Belu.
“Semoga ini dapat memberikan motivasi bagi seluruh anggota dan institusi Polres Belu untuk menjadi lebih baik, menjaga soliditas internal, sinergitas eksternal dalam memberikan perlindungan, pengayoman serta pelayanan terhadap masyarakat”tutup Kapolres Belu.