Bripka Faisal S. Alang, S.H, M.H : "Bhabinkamtibmas sebagai garda yang paling dekat dengan masyarakat harus selalu mengingatkan dan memberikan himbauan tentang berita hoax"

Bripka Faisal S. Alang, S.H, M.H :

Tribratanewsntt.com - Bhabinkamtibmas Polres Kupang Kota yang kesehariannya bertugas di Kelurahan Fatufeto, kecamatan Alak, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Bripka Faisal S. Alang, S.H, M.H menyambangi warga binaannya, Rabu pagi (24/10/2018).

Dalam kesempatan tersebut, Bripka Faisal S. Alang, S.H, M.H memberikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat tentang maraknya beredar berita bohong (Hoax) melalui media sosial (medsos) akhir-akhir ini.

Ia menyatakan bahwa, dalam rangka menciptakan kamtibmas aman, damai dan sejuk jelang pemilu tahun 2019, kepada warga masyarakat termasuk Para Ketua RT ia menyampaikan agar lebih bijak dalam menggunakan medsos.

"Jangan sampai terlibat dalam menyebarkan berita hoax, karena bisa merugikan diri sendiri dan orang lain karena akibat yang ditimbulkan memang sangat besar," ujar sang Bhabinkamtibmas.

Menurutnya, dengan terus mengingatkan masyarakat dan berkontribusi secara langsung dalam bentuk memberikan himbauan langsung kepada masyarakat dengan tujuan agar masyarakat sadar dan memahami sehingga terhindar dari penyebaran berita palsu atau hoax.

"Bhabinkamtibmas sebagai garda yang paling dekat dengan masyarakat harus selalu mengingatkan dan memberikan himbauan tentang berita hoax", ungkapnya.(Rf)