Personil Gabungan Polres Kupang Kota dan Polda NTT amankan Unras Damai dari FPR NTT

Personil Gabungan Polres Kupang Kota dan Polda NTT amankan Unras Damai dari FPR NTT

Tribratanewsntt.com - Personil Polres Kupang Kota, Nusa Tenggara Timur (NTT) gelar pengamanan unjuk rasa (unras) damai yang dilakukan oleh puluhan masyarakat adat asal kampung Pubabu, Amanuban Selatan, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS)  bersama dengan Front Perjuangan Rakyat (FPR) NTT di depan Mapolda NTT. Rabu pagi (24/10/2018).

Aksi damai yang berlangsung sekitar pukul 08.30 wita tersebut dijaga dan dikawal oleh Personil Polres Kupang Kota dan personil Polda NTT dibawa pimpinan Kabagops Polres Kupang Kota.

Aksi damai yang dikoordinir oleh Ketua FPR NTT dengan peserta aksi sekitar puluhan orang tersebut menuntut agar Hutan adat Pubabu di Amanuban Selatan yang saat ini sedang bermasalah harus dikembalikan kepada yang berhak atas tempat tersebut. Selain persoalan itu, peserta aksi juga meminta kejelasan proses penyelesaian kasus Poro Duka yang sudah berlangsung lebih dari enam bulan. (Rf)