Gelar patroli di dermaga, Sat Sabhara Polres Rote Ndao Pantau langsung bongkar muatan penumpang

Gelar patroli di dermaga, Sat Sabhara Polres Rote Ndao Pantau langsung bongkar muatan penumpang

Tribratanewsntt.com – Ciptakan situasi aman dan kondusif, Satuan Sabhara Polres Rote Ndao rutin laksanakan kegiatan patroli. Kegiatan patroli yang dilakukan berkaitan dengan K2YD (kegiatan kepolisian yang ditingkatkan) ini menyasar obyek vital maupun tempat-tempat umum lainnya di seputaran Kota Ba’a dan sekitarnya.

Seperti yang dilakukan pukul 09.00 Wita pagi ini, Satuan Sabhara lakukan patroli di Dermaga Ba’a, Kamis (05/10/2017). Kegiatan patroli dilakukan bertepatan dengan sandarnya Kapal Awu di dermaga Ba’a. Patroli dipimpin oleh Kanit Turjawali Sat Sabhara Bripka Benyamin Souripet ini sekaligus memantau kegiatan bongkar muat barang dan orang.

Menurut Kanit Turjawali, kegiatan patroli rutin dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat dalam melaksanakan berbagai aktifitasnya. “ Kebetulan hari ini Kapal Awu masuk, ya kita patroli sekaligus memantau kegiatan bongkar muat kapal, kita ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, selain itu kita juga memantau jangan sampai ada barang terlarang yang keluar maupun masuk ke wilayah Rote, “ tuturnya.

Kapal Awu yang berbobot 1.400 ton dengan kapasitas 969 penumpang dan 38 awak kapal ini merupakan salah satu alat transportasi di Rote Ndao menuju ke daerah lainnya. Transportasi laut ini melayani jasa angkutan penumpang dan barang dengan rute perjalanan dari Surabaya, Kumai, Benoa/Denpasar, Bima, Waingapu, Ende, Sabu, Rote, Kupang, Larantuka dan kalabahi PP.

Dengan rute perjalanan yang panjang ini tidak menutup kemungkinan akan adanya oknum yang tidak bertanggung jawab membawa barang-barang terlarang/ilegal keluar maupun masuk ke wilayah Rote Ndao. Inilah yang menjadi alasan khusus dari Satuan Sabhara Polres Rote Ndao untuk selalu patroli dan memberikan pengamanan agar situasi dan kondisi di wilayah Kabupaten Rote Ndao tetap aman dan kondusif.