Hari Ini Tim Vaksinator Biddokkes Polda NTT Gelar Pelayanan Vaksinasi Bagi Masyarakt di Tiga Kabupaten Wilayah NTT
Tribratanewsnt.com - Selain di Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan, pada hari ini, Jumat (10/12/2021), Tim Vaksinator Biddokkes Polda NTT juga menggelar vaksinasi bagi masyarakat di Kabupaten Belu dan di Kabupaten Rote Ndao.
Pelaksanaan vaksinasi dalam rangka mempercepat capaian vaksinasi nasional 70 persen ini dilaksanakan di Gerai Vaksinasi Presisi Polres Belu dan Gerai Vaksinasi Presisi Polres Rote Ndao berkolaborasi dengan Urkes masing-masing Polres serta Puskesamas setempat.
Ketua Tim Vakainator Biddokkes Polda NTT AKP Aris Saputro yang mempin langsung pelaksanaan vaksinasi di Polres Belu mengungkapkan bahwa, pelaksanaan vakainasi hari ini dilakukan di tiga tempat berbeda yakni di Polres TTS, Polres Rote Ndao dan Polres Belu.
"Hari ini kita layani vaksinasi baik itu tahap I maupun II dengan menggunakan vaksin Polri diantaranya, vaksin Sinovac, Astrazeneca, Coronavac dan Pfizer", terangnya.
Dikatakannya, pelaksanan di Polres Belu, sebanyak 152 masyatakat baik dewasa maupun anak usia 12 hingga 17 tahun menerima vaksin dari Tim Vaksinator. Untuk di Polres Rote Ndao sebanyak 139 orang dan di Polres TTS sebanyak 300 orang.
"Jadi total hari ini, sebanyak 591 orang masyarakat NTT terlayani vaksinasi yang kita (Tim Vaksinator Polda NTT) gelar", terang Katim Vaksinator Biddokkes Polda NTT.
Lanjutnya, pelaksanan vaksinasi ini merupakan upaya Polda NTT khususnya dari Biddokkes untuk membantu Pemerintah dalam mencapai vakainasi 70 persen se NTT hingga jelang Tahun Baru 2022.
“Pelaksanaan vaksinasi akan terus kami lakukan kepada masyarakat, agar tercapai herd immunity di NTT. Dan Tercapainya Program Vaksinasi Nasional 70 persen", pungkasnya.