Tribratanewsntt.com,-
Kamis tanggal 08 Maret 2018 sekitar pukul 11.00 wita Kapolsek Borong Kompol Yohanes Say Nono bersama Anggota menghadiri kegiatan peresmian Kantor Desa Waling bertempat di Waling Desa Waling, Kecamatan Borong,Kabupaten Manggarai Timur.
Adapun kegiatan tersebut diawali dengan penyambutan Rombongan Camat Borong secara Adat Mangarai ( Kepok Tuak Tiba ) oleh Bpk. Marsel Odi yang mewakili Masyarakat Desa Waling dan selanjutnya ( Kepok ACARA TOROK ) Syukuran Peresmian Kantor Desa Waling oleh Tua Beo Bpk. Pet Tomas.
Pada kesempatan tersebut Kapolsek Borong menyampaikan beberapa himbauan diantaranya :
-
Meminta kepada masyarakat Desa Waling untuk mendukung, membantu Bapak Kepala Desa dan Aparat Desa dalam pelaksanaan tugas jangan sampai ada sifat iri hati masyarakat hingga membuat laporan yang tidak benar ke Pihak Kepolisian.
-
Berkaitan dengan kasus hukum, saya sangat berbangga kepada kepala desa waling yang telah membentuk LPA, dan LPA adalah hakim desa dimana anggota LPA adalah Para Tua Adat yang sangat memahami hukum adat hingga dapat menyelesaikan segala permasalahan yang ada di desa waling ini, jika mengalami kendala dalam penyelesaian suatu masalah silakan hubungi kami untuk hadir bersama menyelesaikan masalah tersebut.
-
Di tahun 2018-2019 adalah tahun Politik dimana TNI dan POLRI itu NETRAL. tetapi disamping Kenetralan POLRI selalu memantau dan mengawasi perjalanan proses Politik itu sendiri agar tetap berjalan dengan DAMAI dan AMAN sehingga tidak mengganggu kegiatan masyarakat sehari – hari.