NARKOBA SEMAKIN MARAK , POLDA NTT GENCARKAN RAZIA
Tribratanewsntt.com - Peredaran narkoba dikota Nusa Tenggara Timur Khususnya Kota Kupang benar - benar semakin meningkat , hal ini terbukti saat Tim Gabungan Polda NTT sebelumnya melaksanakan razia di beberapa rumah Kos / Kontrakan di kota kupang. Selain kos - kosan Tim juga merazia Hotel Sasando dan Hotel Bougenville , dimana pada saat razia tersebut ditemukan 6 orang yang diduga Positif menggunakan narkoba .
Razia pun dilanjutkan menuju beberapa tempat hiburan malam seperti Huppy Puppy , love karaoke , teddys bar , venecia karaoke dan Nav karaoke , dimana pada saat Razia tersebut Tim juga menemukan 7 orang yang diduga positif menggunakan narkoba .
Kabid Humas Polda NTT AKBP Jules A. Abast saat di konfirmasi oleh Tribratanewsntt.com mengatakan kegiatan razia seperti ini akan terus digiatkan untuk menekan angka peredaran narkoba yang semakin meningkat dan marak di wilayah NTT , disamping itu pula kegiatan ini dilakukan dalam rangka operasi bersinar 2016 yang sudah dilaksanakan sejak 21 Maret 2016 .