Patroli Sambang Ke Daerah Pesisir Oesapa, Ini Pesan Yang Disampaikan Personel Ditpolairud Polda NTT

Patroli Sambang Ke Daerah Pesisir Oesapa, Ini Pesan Yang Disampaikan Personel Ditpolairud Polda NTT

Tribratanewsntt.com - Guna menciptakan situasi yang aman kondusif di daerah Perairan Nusa Tenggara Timur, Ditpolairud Polda NTT meningkatkan patroli serta melakukan sambang dialogis dan memberikan Imbauan patuhi protokol kesehatan kepada warga.

Seperti yang dilakukan oleh personel Ditpolairud Polda NTT dengan menggunakan sarana Kapal patroli polisi XXII -2003 dipimpin oleh Bripka Nobertus Lalo bersama dua personel lainnya menyambangi warga yang berada di Pesisir Desa Oesapa, Kota Kupang, Jumat (21/1/2022).

Dalam kegiatan itu, personel Ditpolair memberikan imbau kepada masyarakat pesisir atau nelayan untuk bersama – sama menjaga, memelihara kamtibmas serta menerapkan Protokol Kesehatan, agar aman damai sekaligus mencegah penyebaran Covid-19.

”Patroli rutin kita laksanakan guna menangkal serta mencegah, maupun mendeteksi dini, mengantisipasi setiap potensi kerawanan yang ada di pesisir wilayah perairan Ditpolairud Polda NTT”, ujar Bripka Nobertus Lalo.

"Selain itu, kami juga mengimbau warga masyarakat nelayan agar berhati-hati dan waspada dalam mengahadapi cuaca buruk yaitu hujan disertai angin kencang,” imbauannya.

Tak lupa, personel juga menyampaikan imbauan pendisiplinan protokol kesehatan Covid-19 kepada warga yang berada di sekitar pesisir Oesapa.

“Ketika beraktivitas diluar rumah tetap disiplin mematuhi imbauan pemerintah terkait protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan tidak berkerumun guna memutus rantai penyebaran Covid-19,” harapnya.

Semoga dengan imbau ini masyarakat dapat memahami dan mengerti serta mendukung tugas-tugas Kepolisian dalam menjaga Kamtibmas di daerah pesisirnya.

"Dengan harapan, masyarakat lebih paham dan mau berkerja sama dengan Kepolisian (Ditpolairud) dalam hal menjaga Kamtibmas yang kondusif serta patuh dalam protokol kesehatan", tandasnya.