Personel Polres Ngada Bersama Kodim 1625/Ngada Gelar Halal-Bihalal Dalam Rangka Idul Fitri 1440 H

Personel Polres Ngada Bersama Kodim 1625/Ngada Gelar Halal-Bihalal Dalam Rangka Idul Fitri 1440 H

Tribratanewsntt.com - Personel Kepolisan Resor (Polres) Ngada Bersama Kodim 1625/Ngada mengelar kegiatan halal-bihalal dalam rangka merayakan hari raya Idul Fitri 1440 Hijriah, Senin (17/6/2019) kemarin.

Kegiatan berlangsung di Lapangan Apel Kodim 1625/Ngada yang diawali dengan apel halal-bihalal bersama yang dipimpin oleh Dandim Letkol Inf. I Made Suartawan dan Kapolres Ngada AKBP Andhika Bayu Adhittama, S.I.K., M.H.

Saat dikonfirmasi oleh Humas Polda NTT, Selasa (18/6/2019) pagi, Kapolres Ngada menyampaikan dalam apel tersebut ia mengucapkan selamat merayakan hari raya Idul Fitri 1440 H bagi anggota Kodim 1625/Ngada dan anggota Polres Ngada yang merayakan, mohon maaf lahir dan batin.

“Selain dalam rangka merayakan hari raya Idul Fitri 1440 H, kegiatan ini juga bertujuan meningkatkan sinergritas dan soliditas Polri-TNI dalam halnya Polres Ngada dan Kodim 1625/Ngada,” kata AKBP Andhika Bayu, S.I.K., M.H.

Hal yang sama juga diucapakan Dandim 1625/Ngada Letkol Inf. I Made Suartawan, tetap menjaga Soliditas dan Sinergrtias TNI Polri khususnya di Kabupaten Ngada dan Nagekeo agar merasa aman dan tentram.

"Setelah beberapa rangkaian kegiatan halal-bihala, kegiatan ditutup dengan tarian adat Ja’i oleh personel Polres Ngada Kodim 1625/Ngada", pungkasnya. (G)