Personel Samapta Polda NTT Membersihkan dan Mengangkat Pohon Tumbang

Personel Samapta Polda NTT Membersihkan dan Mengangkat Pohon Tumbang

Tribratanewsntt.com ,- Ditsamapta Polda NTT di pimpin oleh Danki Dalmas Ipda Imanuel Lado, S.T., membersihkan sisa-sisa dari pohon tumbang yang menghalangi jalan sesaat setelah hujan yang disertai angin kencang, Minggu (10/3/19) pagi.

Hujan angin yang melanda kota Kupang sekitar satu jam tersebut, mengakibatkan pohon-pohon tumbang dan atap rumah roboh.

Melihat kejadian tersebut, 50 orang personel Ditsamapta Polda NTT langsung dikerahkan di beberapa tempat di Jalan El Tari, Jalan Frans Seda, Jln Angrek jalan Fetor Funai kel oepura, serta di Jln soeharto guna membantu warga membersihkan dan mengangkat pohon yang tumbang di jalan.

Direktur Samapta Polda NTT Kombes Pol. Djoni M. Siahaan mengatakan bahwa anggota Samapta Polda NTT selalu siap sedia memantau situasi di kota Kupang baik Keamanan maupun ancaman bencana alam.

"Kami selalu siagakan anggota untuk segala situasi di Kota Kupang, sehingga dengan kehadiran personil Polri di lapangan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat"ujar Kombes Pol. Djoni M. Siahaan.

Menghadapi cuaca extrim seperti saat ini, anggota pengamanan dan penyelamatan (Pamat) Polda NTT selalu berkordinasi dengan BPBD kota Kupang agar selalu bersama tanggap bencana dan siaga.(N)