Polres Sumba Barat Kerja Bakti Bersihkan Sampah

Polres Sumba Barat Kerja Bakti Bersihkan Sampah

Tribratanewsntt.com - Dalam rangka memperingati Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) Tahun 2019 yang jatuh pada tanggal 21 Februari, seluruh jajaran Polres yang ada di wilayah hukum Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) hari ini Kamis (21/02/2019) serentak melaksanakan giat Kerja Bakti membersihkan lingkungan sekitar dari sampah yang bercecer. Polres Sumba Barat juga melakukan pembersiahan sampah yang berlokasi di sekitar Pasar Lama depan Pertokoan dan Depan Pengadilan Agama serta Depan Pegadaian Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat.

Kegiatan bertajuk 15 menit NTT Cinta Bumi ini dipimpin oleh Kabag Sumda Polres Sumba Barat AKP Kristian Eoh, S.H., dan Kabagops Akp Jeffris L. D. Fanggidae dimana, pada pelaksanaan itu, personel Polres Sumba Barat dan masyarakat memungut sampah yang dilakukan selama 15 menit

Kapolres Sumba Barat AKBP Michael Irwan Thamsil, S.I.K., mengatakan Sedikit berbeda dengan daerah lain, dalam memperingati HPSN 2019 kali ini Polda NTT mengambil tema 15 Menit NTT Cinta Bumi, dimana masyarakat diimbau untuk meluangkan waktunya selama 15 menit untuk bersama membersihkan sampah.

"Dengan harapan, melalui pelaksanaan giat ini, dimana peronel Polda NTT sebagai pelopor kebersihan lingkungan dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat NTT lebih peduli kebersihan", harapnya.