Polsek Kelapa Lima, Koramil 1604-01 dan Pemerintah Kecamatan Gelar Buka Puasa Bersama

Polsek Kelapa Lima, Koramil 1604-01 dan Pemerintah  Kecamatan Gelar Buka Puasa Bersama

Tribratanewsntt.com - Polsek Kelapa Lima, Koramil 1604-01/Kelapa Lima serta Pemerintah Kecamatan Kelapa Lima dan Kecamatan Kota Lama menggelar buka puasa bersama, Jumat (24/5/2019) kemarin.

Buka puasa bersama berlangsung di Mapolsek Kelapa Lima, Jalan Ina Boi, Pasir Panjang, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggata Timur (NTT).

Kapolsek Kelapa Lima AKP Didik Kurnianto, S.H., S.I.K saat dikonfirmasi, Sabtu (25/5), menuturkan bahwa, kegiatan buka bersama ini dilakukan selain untuk meningkatkan sinergitas antara personel Polri dan TNI serta instansi pemerintah sekaligus mendoakan kedamaian Indonesia", ucap Kapolsek Kelapa Lima AKP Didik Kurnianto, S.H., S.I.K.

"Kita melaksanakan buka bersama sebagai wujud soliditas TNI-POLRI dan Muspika serta instansi pemerintah agar tetap solid, sekaligus mendoakan kedamaian di Negeri ini demi terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif pasca Pilpres 2019", tutur Kapolsek Kelapa Lima AKP Didik Kurnianto, S.H., S.I.K.

Kegiatan ini dihadiri oleh Danramil 1604-01 Mayor Inf Harjito. Spd, Ketua Bawaslu Kota Kota Kupang, perwakilan Kecamatan Kelapa Lima dan Kota Lama, Lurah Tode Kisar, Ustad Saiful Bahri, S. ag. MH, Personel Polsek Kelapa Lima, Personel Koramil 1604-01 dan Ibu-Ibu Bhayangkari Polsek Kelapa Lima serta undangan lainnya. (Rf)