Sat Polair Polres Ende Sambangi Masyarakat Pesisir Pantai Ipi

Sat Polair Polres Ende Sambangi Masyarakat Pesisir Pantai Ipi

Tribratanewsntt.com - Sat Polair Polres Ende melakukan kegiatan sambang masyarakat pesisir di wilayah pantai Ipi, Kelurahan Tetandara, Kecamatan Ende Selatan, Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (28/3/2019).

Kegiatan ini dipimpin oleh Kanit Patroli Sat Polair Polres Ende Bripka Sahrial bersama anggotanya

"Tujuan Sambang ini demi mengingatkan Masyarakat Pesisir tentang pentingnya peralatan keselamatan dalam berlayar", kata Bripka Sahrial saat dikonfirmasi Humas Polda NTT, Jumat (29/3) siang.

Dikatakannya, mengingat saat ini cuaca sewaktu-waktu dapat berubah atau tidak menentu yang mana dapat menggangu pada saat berlayar, sehingga dengan sambang tersebut, pihaknya (Sat Polair Polres Ende) perlu mengingatkan dan mengimbau kepada warga masyatakat atau para nelayan agar selalu menyiapkan keperluan saat berlayar seperti jaket pelampung dan peralatan lainnya.

"Bersama anggota, kami tak henti-hentinya selalu mengingatkan dan memberikan himbauan kepada para juragan kapal agar selalu berhati-hati pada saat berlayar", ungkapnya.

Tak lupa Kami juga mengimbau kepada masyarakat pesisir untuk bersama sama Polri mensukseskan Pemilu Pileg dan Pilpres 2019 yang aman damai dan lancar,”Tutup Bripka Sahria (Rf)