Songsong Masa Depan Cerah, Kompol Mastina Ajak Siswa-siswi SMA Alfonsus untuk Sadar Hukum

Songsong Masa Depan Cerah, Kompol Mastina Ajak Siswa-siswi SMA Alfonsus untuk Sadar Hukum

Tribratanewsntt.com - Memberikan pemahaman dari dini tentang ‘Taat dan Sadar Hukum’ sudah tak bisa ditawar lagi, terlebih di era millennial saat ini. Berbagai kegiatan, seperti sosialisasi ke sekolah-sekolah juga telah dilakukan oleh jajaran Polres Sumba Barat guna mengenalkan apa-apa yang harus dilakukan dan dijauhi oleh para pelajar.

Seperti yang telah berlangsung di Aula SMA Alfonsus Weetabula, Kelurahan Langga Lero, Kecamatan Kota Tambolaka, Kabupaten Sumba Barat Daya hari ini, Jumat (12/07/2019). Bersamaan dengan giat Pengenalan Lingkungan Sekolah Tahun 2019/2020, pagi ini sekitar pukul 10.00 Wita telah berlangsung Sosialisasi Kenakalan Remaja dan Peraturan Berlalu Lintas.

Mengambil tema Membangun Intelektual Siswa yang Mandiri, Kreatif, Edukatif, Disiplin, Jujur dan Bertanggung Jawab, pelaksanaan sosialisasi bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada siswa-siswi terkait kenakalan remaja serta memberikan pengetahuan tentang peraturan berlalu lintas di jalan raya.

Sebagai narasumber, Kapolsek Loura Kompol I Ketut Mastina, S. Sos., berkesempatan menyampaikan materi di depan 300 siswa-siswi SMA Alfonsus serta para dewan guru. Mengawali materinya, Kompol Mastina menginformasikan tentang persyaratan dan tata tertib dalam berkendara. Di mana hal ini dimaksudkan untuk keamanan dan keselamatan bagi si pengendara itu sendiri, ujarnya.

Tak hanya itu, masih berkutat dengan kenakalan remaja, Kapolsek Loura ini juga menyinggung tentang bahaya narkoba dan minuman keras. Keduanya dipicu karena faktor lingkungan, khususnya lingkungan di mana kalian bergaul dengan kawan-kawan, tegasnya. Selain dapat menghancurkan masa depan kalian, dipastikan jerat hukum pun menanti jikalau sampai kita bersentuhan dengan barang-barang haram tersebut, tuturnya.

Terlihat para siswa-siswi sangat asyik dan tertib menyimak semua materi yang disampaikan oleh Kompol Mastina. Mereka sangat senang dengan kegiatan hari ini, dan merekapun berjanji akan selalu mematuhi tata tertib berlalu lintas, menjauhi narkoba dan minuman keras serta siap menyongsong masa depan yang cerah.