Wakapolda NTT Ikut Penanaman Mangrove Serentak TNI Polri di Tablolong

Wakapolda NTT Ikut Penanaman Mangrove Serentak TNI Polri di Tablolong

Tribratanewsntt.com,- Wakapolda NTT Brigjen Pol Drs. Heri Sulistianto menghadiri  penanaman Mangrove di lokasi tanam mangrove Lantamal VII desa Tablolong yang dilaksanakan secara serentak oleh jajaran TNI di seluruh Indonesia Tahun 2023 yang dipimpin Presiden RI secara Vicon terpusat di Taman Wisata Alam (TWA) Angke Kapuk, Senin (15/5/23).

Sementara di wilayah NTT, kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danlantamal VII Laksma TNI I Putu Darjatna, M.Tr. Opsla. Penanaman mangrove ini pada luas Lahan dua hektar dengan menyediakan bibit 5.000 Pohon.

Penanaman mangrove nasional secara serentak oleh jajaran TNI di seluruh Indonesia dilaksanakan di 370 lokasi penanaman di 37 provinsi dengan jumlah 1.100.169 bibit mangrove yang ditanam. 
 

Jumlah tersebut meliputi Angkatan Darat di 231 lokasi penanaman dengan 572.669 bibit, Angkatan Laut di 79 lokasi penanaman dengan 443.700 bibit, dan Angkatan Udara di 60 lokasi penanaman dengan 83.800 bibit.

Disela-sela kegiatan Wakapolda NTT mengatakan bahwa penanaman bibit mangrove ini merupakan kegiatan bersama antara TNI-POLRI, serta instansi terkait lainnya dan masyarakat saat ini, bertujuan untuk melestarikan Hutan Mangrove.

“Ini merupakan sinergitas TNI dan Polri serta Instansi terkait dan masyarakat yang memiliki fungsi sangat besar bagi lingkungan hidup, diantaranya sebagai tumbuhan yang mampu menahan arus air laut yang mengikis daratan pantai, dengan kata lain keberadaan tanaman mangrove mampu menahan air laut agar tidak mengikis tanah di garis pantai”pungkas Wakapolda NTT.