Di Masa Pandemi Covid-19, Turjawali Ditsamapta Polda NTT Terus Beri Imbauan Prokes Kepada Masyarakat
Tribratanewsntt.com - Jajaran Polda NTT terus melakukan patroli dan imbauan protokol kesehatan (Prokes) di masa pandemi Cobid-19. Patroli kali ini dilakukan oleh Personel Turjawali Ditsamapta Polda NTT di seputar Kota Kupang, Rabu malam (24/11/2021).
Dalam kegiatan ini, sejumlah tempat seperti Taman Tagepe di Jalan Sam ratulangi dan Taman Nostalgia di jalan Frans Seda Kota Kupang. Kedua tempat ini merupakan area publik yang menjadi sasaran dari personel Turjawali yang dipimpin oleh Ipda Muhammad Ciputra Abidin S.Tr.K.
Pada kesempatan tersebut, warga masyarakat yang berkumpul di kedua taman ini disambangi oleh personel Tutjawali guna diingatkan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan.
Selain itu, petugas juga memberikan pesan kamtibmas kepada masyarakat agar tidak larut malam untuk pulang ke rumah masing- masing sehingga terhindar dari kejahatan dimalam hari.
Ipda Muhammad Ciputra Abidin S.Tr.K menjelaskan bahwa kegiatan patroli dilaksanakan setiap hari baik siang maupun malam hari sebagai upaya penanganan penyebaran covid-19 sekaligus menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif khususnya di Kota Kupang.
“Hal ini merupakan salah satu upaya kami membantu pemerintah dalam upaya menekan penyebaran covid secara maksimal” tutupnya.