HUT Korpri Polri ke-50, PNS dan Personel Polda NTT Gelar Bakti Religi Bersih-Bersih Tempat Ibadah di Kota Kupang
Tribratanewsntt.com - Dalam Rangka HUT Korp Pegawai Negeri Republik Indonesia (Korpri) Polri ke-50 tahun 2021, Pegawai Negeri Sipil (PNS) Polri bersama Personel Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur (Polda NTT) gelar kerja bakti di sejumlah tempat ibadah di Kota Kupang, Jumat (19/11/2021).
Kegiatan kerja bakti bertajuk bakti religi ini dilakukan di Masjid Darussalam Sikumana, Gereja GMIT Teberias, Gereja Santa Maria Asumpta dan Pura Agung Giri Kertha Bhuwana.
Dalam kegiatan ini, para PNS dan Personel Polda NTT membersihkan beberapa sisi tempat ibadah, mulai dari menyapu, hingga membersihkan rumput di halaman tempat ibadah.
Kasetum Polda NTT, Pembina TK I Simon Kopong Seran, S.Sos. selaku ketua Korpri Polda NTT mengatakan bahwa, kegiatan bakti religi ini merupakan salah satu rangkaian dari peringatan HUT Korpri Polri ke-50 tahun 2021.
"Dalam rangka HUT Korpri, kita melaksanakan kerja bakti membersihkan lingkungan sekitar tempat ibadah yang ada di Kota Kupang, mulai dari Masjid, Gereja dan Pura" ujar Pembina TK I Simon Kopong Seran, S.Sos.
“Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengajak atau mengkampanyekan ke masyarakat untuk menjaga kebersihan, mempererat silaturahmi antara kepolisian dengan masyarakat serta kembali menumbuhkan semangat goyong rotong di tengah-tengah masyarakat,” tandasnya.
Pelaksanaan kerja bakti yang dilaksanakan oleh PNS dan Personel Polda NTT ini pun mendapat apresiasi dari warga masyarakat. Apresiasi tersebut datang dari salah satu jemaat GMIT Teberias bernama Katharina.
Khatarina menyampaikan bahwa, kegiatan bersih-bersih tempat ibadah ini dapat meningkatkan semangat gotong royong diantara sesama mengingat Indonesia dikenal dengan negara Gotong Royong.
"Selamat Hari Ulang Tahun Korpri Polri yang ke-50, kiranya Tuhan memberkati di dalam pengabdiannya", pungkasnya.