JIW4246A Polda NTT Menggelar Baksos di TPA Alak

JIW4246A Polda NTT Menggelar Baksos di TPA Alak

Tribratanewsntt.com - Dalam rangka Anniversary ke 1 tahun pada Institusi Polri Bintara Polri angkatan 42 atau sering dikenal dengan sebutan JIW4246A Polda NTT menggelar bakti sosial (Baksos) Di TPA ALAK di kelurahan Penkase, kecamatan Alak, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (6/3/2019). Bripda R. David Goro selaku ketua panitia menyampaikan bahwa, tema yang diusung adalah “ 1 Tahun Pengabdian JIWARAGA DEMI KEMANUSIAAN”. "Kami melihat bahwa warga di TPA Alak Harus di perhatikan maka kami memilih untuk melaksanakan kegiatan bakti sosial di TPA Alak"ujarnya. Dirsamapta Polda NTT KBP Djoni M. Siahaan menyambut baik Kegiatan Baksos ini dan Mendukung Sarana dan Prasarana Berupa Kendaraan Bis Dan Mobil Double Cabin serta Pengawalan Menggunakan Ran Patroli Roda dua dari Turjawali Polda NTT Beliau Berharap Kegiatan Kemanusiaan seperti ini juga harus di lakukan oleh angkatan-angkatan Polri lain karena selain lebih dekat dgn masyarakat. Mereka memberikan bantuan berupa, Sembako dan Pakaian Serta Makanan nasi kotak untuk anak-anak di sekitar TPA Alak.

WhatsApp Image 2019-03-07 at 17.27.10(1) Terdapat 44 Kepala Keluarga (KK) yang terdata untuk mendapat bantuan ini. Warga sekitar TPA Alak menyambut baik dan sangat berterima kasih kepada anggota kepolisian yg sudah memberi perhatian dan memberi dukungan untuk mereka. (N)