Kapolda NTT Dampingi Kunjungan Presiden RI ke Sumba Timur
Tribratanewsntt.com - Melanjutkan kunjungan kerja di wilayah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Presiden RI Ir. H. Joko Widodo dan Ibu Negara Hj. Iriana Joko Widodo bertolak ke Kabupaten Sumba Timur melalui Bandara H. Hasan Aroebusman Ende menggunakan pesawat Kepresidenan BAE RJ85 PK-PJJ, Kamis (2/6/2022).
Dalam kunjungan ini, Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Setyo Budiyanto, S.H., M.H ikut mendampingi Presiden RI dan Ibu Negara.
Ikut juga mendampingi Presiden RI dan Ibu Negara Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat dan Pangdam IX/ Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto.
Kapolda NTT menerangkan bahwa, direncanakan di Sumba Timur, Presiden RI akan meninjau pabrik pengelolaan hasil panen tanaman sorgum.
"Presiden RI juga diagendakan menanam sekaligus menyaksikan panen sorgum", terang Irjen Pol Drs. Setyo Budiyanto, S.H., M.H.
"Selanjutnya, diagendakan Presiden RI akan menywrahkan bantuan sosial yakni, Bantuan Modal Kerja (BMK) dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng kepada peserta Program Keluarga Harapan (PKH) dan para pedagang di Pasar Inpres Matawai", tandas Kapolda NTT.