Malam Keakraban Lintas Sektoral Tasifeto Barat dan Nanaaet Duabesi, Menuju Pilgub NTT Yang Kondusif

Malam Keakraban Lintas Sektoral Tasifeto Barat dan Nanaaet Duabesi, Menuju Pilgub NTT Yang Kondusif
Tribratanewsntt.com ,- Kepolisian Sektor Tasifeto Barat, menggelar malam keakraban Lintas Sektoral Tasifeto Barat dan Nanaaet Duabesi, Sabtu (24/2/18). Acara yang dilaksanakan di halaman rumah jabatan Kapolsek Tasifeto Barat, dihadiri Camat Tasifeto Barat dan staf, Camat Nanaet Duabesi dan staf, Kapolsek Tasifeto Barat IPDA Wayan Budiasa, SH dan staf, Danki satgas Pamtas RI - RDTL Yon 743/PSY Pos Laktutus dan anggota, Danki Satgas Pamtas Pos Lookeu, Para Kepala Desa, serta Ketua Ranting Bhayangkari Tasifeto Barat Ny.Dede Budiasa dan staf. Selain pejabat lintas sektoral, acara ini juga dihadiri para tokoh Agama, tokoh masyarakat, dan tokoh politik, pengusaha serta masyarakat dari dua kecamatan. Kapolsek Tasifeto Barat mengungkapkan bahwa acara ini digagas guna memupuk tali silahturahmi serta menjalin kordinasi dan sinergitas antara TNI, Polri, Kecamatan dan masyarakat. "Acara ini ide dari Saya yang tujuannya untuk Kita sama-sama lebih mengenal dan lebih dekat satu sama lain sehingga setiap ada permasalahan di wilayah maka akan lebih mudah Kita melakukan koordinasi dan komunikasi"kata Kapolsek. Lebih lanjut, Kapolsek mengatakan bahwa pada kesempatan tersebut, dirinya mengajak seluruh yang hadir untuk mensukseskan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur NTT tahun 2018. "Kita sama-sama tahu saat ini tahapan Pilkada sedang bergulir. Untuk itu Saya minta semuanya bersinergi menjaga agar Pilkada berjalan kondusif, yang jauh dari kacau ataupun penyimpangan-penyimpangan"lanjut Kapolsek.