Peragaan Beladiri dan Menembak Meriahkan Pelantikan 170 Bintara Remaja Polda NTT

Peragaan Beladiri dan Menembak Meriahkan Pelantikan 170 Bintara Remaja Polda NTT

Tribratanewsntt.com ,- Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tahun Anggaran 2019/2020 di Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda NTT ditutup, Senin (2/3/2020). Sebanyak 170 siswa dilantik dan diambil sumpah sebagai Bintara Polri oleh Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Hamidin. Peragaan Beladiri Polri dan Menembak reaksi pun dipersembahkan oleh 170 Bintara Remaja dalam memeriahkan upacara pelantikan ini.

Upacara yang sempat tertunda karena hujan ini akhirnya dapat terlaksana dengan penuh khidmat. Para orang tua siswa dari berbagai daerah di NTT juga hadir menyaksikan upacara yang digelar di Lapangan Hitam SPN Polda NTT. Wajah haru dan bangga terlihat di raut wajah mereka yang tak sabar bertemu kangen dengan anak-anaknya.

Setelah upacara selesai, suasana di lapangan justru semakin meriah. Pasalnya, para siswa yang telah dilantik dan diambil sumpahnya langsung menampilkan sejumlah peragaan hasil pengaplikasian kompetensi yang mereka peroleh selama mengikuti Pendidikan Pembentukan Brigadir Polri di SPN Polda NTT selama tujuh bulan yakni, peragaan beladiri Polri dan menembak reaksi.

Suasana semakin meriah karena dalam peragaan itu diperankan aksi beladiri yang menegangkan. Begitupun saat peragaan menembak yang tak kalah serunya.

Peragaan menembak reaksi ini dilakukan oleh 20 orang dari 170 Bintara Remaja baru saja dilantik, yang mana mereka terpilih dari seleksi yang sangat ketat.

Dari 20 penembak dibentuk formasi empat regu yang mana regu pertama dan kedua sebagai penembak cepat dengan posisi berdiri sedangkan regu ketiga dan keempat melakukan tembak reaksi cepat dengan posisi berlutut, terlentang, miring kiri dan miring kanan serta aksi menembak menggunakan cermin.

Target atau sasaran tembak berupa balon pun berhasil ditembak oleh keempat regu tembak reaksi ini.

Peragaan menembak ini pun dilakukan oleh Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Hamidin dan Wakapolda NTT Brigjen Pop Drs. Johni Asadoma, M.Hum serta perwakilan Danrem 161/WS, perwakilan Danlantamal VII Kupang dan perwakilan Danlanud El Tari Kupang.

Peragaan dalam rangka memeriahkan acara pelantikan dan pengambilan sumpah ditutup dengan yel-yel yang dibawakan oleh 170 Bintara Remaja Polri.