Personel Turjawali Ditsamapta Polda NTT Ajak Para Juru Parkir Bantu Kampanyekan Disiplin Prokes Kepada Pengendara Bermotor

Personel Turjawali Ditsamapta Polda NTT Ajak Para Juru Parkir Bantu Kampanyekan Disiplin Prokes Kepada Pengendara Bermotor

Tribratanewsntt.com - Dalam rangka menekan penyebaran virus Covid-19, personel Unit Turjawali Ditsamapta Polda NTT melaksanakan Patroli dialogis di seputaran Kota Kupang, Senin (31/1/2022).

Patroli dialogis yang dilakukan adalah dalam rangka lebih dekat dengan warga sekaligus menyampaikan pesan kamtibmas dan protokol kesehatan (Prokes) kepada masyarakat.

Patroli dialogis ini dilakukan oleh 5 orang personel Unit Turjawali yang dipimpin oleh Aipda Bambang S. Bani.

Dalam patroli kali ini, Personel Unit Turjawali menyambangi para tukang parkir di kawasan pertokoan di jalan Palapa Kota Kupang untuk memberikan imbauan  Prokes dan mengingatkan, agar juru parkir meningkatkan kewaspadaan saat bertugas menjaga kendaraan-kendaraan yang parkir supaya tidak terjadi tindak kriminal terutama pencurian kendaraan bermotor.

"Kami sampaikan langsung kepada juru parkir agar lebih waspada akan menjaga dan menata kendaraan bermotor yang di parkir", Aipda Bambang S. Bani.

Dikatakannya, kegiatan patroli dialogis ini sebagai upaya meminimalisir gangguan Kamtibmas sekaligus pencegahan penyebaran covid-19.

Disamping itu, pihaknya juga bermitra dengan para juru parkir untuk membantu mengkampayekan pentingnya disiplin Prokes bagi masyarakat khususnya para pemilik kendaraan bermotor.

 "Otomatis jika imbauan dilakukan oleh mereka (juru parkir) hasilnya bisa maksimal, karena setiap harinya mereka berhubungan dengan masyarakat banyak (pengendara bermotor)", pungkasnya.