Personil Polsek Paga Lakukan Patroli Dan Pengamanan Ibadah Di Gereja-Gereja Di Wilkum Polsek Paga

Personil Polsek Paga Lakukan Patroli Dan Pengamanan Ibadah Di Gereja-Gereja Di Wilkum Polsek Paga

Tribratanewsntt.com - Pelaksanaan ibadah umat nasrani di Gereja-Gereja di Kab. Sikka telah di buka oleh Uskup Maumere Mgr. Edwaldus Martinus Sedu sejak tanggal 5 Juli 2020 ditengah situasi adaptasi kebiasaan baru.

Polres Sikka beserta seluruh jajarannya selalu dan senantiasa melakukan monitoring dan pengamanan untuk menjaga kelancaran dan keamanan pelaksanaan ibadah serta memastikan terlaksananya protokol kesehatan sebagai upaya penanggulangan covid-19 saat pelaksanaan ibadah.

Seperti halnya yang dilakukan oleh Ka SPKT 2 Polsek Paga Aiptu Laurensius Laka dan Kanit Bimas Polsek Paga Aipda F. Lister yang melakukan patroli ke gereja Salib Suci Maulo'o, Kapela St. Yahanes Pemandi Paga, dan Kapela St. Fransiskus Xaverius Wolowiro yang berada di wilayah hukum Polsek Paga.

Kapolsek Paga Ipda Donatus Paru mengungkapkan kegiatan ini bertujuan guna menjaga keamanan dan ketertiban tetap kondusif sehingga umat yang melaksanakan Ibadah Misa Hari Minggu dapat melaksanakannya dengan khidmat.

“Kegiatan patroli dan pengamanan ini untuk memastikan masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dan jaga jarak. Selain itu ketika akan melaksanakan ibadahnya harus cuci tangan dan dilakukan cek suhu,” jelas Ipda Donatus.

Pastor Paroki Maulo'o dalam Romo Damianus Bili, O. Carm sudah menyampaikan kepada umat Agar pelaksanaan Ibadah Misa Hari Minggu di tengah Pandemi Covid-19, kita harus mematuhi himbauan Bapak Uskup Maumere dan Himbauan Pemerintah terkait Protokol Kesehatan di Masa Adaptasi Kebiasaan Baru guna memutus mata rantai Penyebaran Covid-19.

Kapolsek mengucapkan terimah kasih kepada Pastor Paroki Maulo'o, para ketua Stasi dan Umat yang sudah mematuhi Himbauan Bapak Uskup Maumere dan Himbauan Pemerintah terkait Protokol Kesehatan.