Peserta Lomba Beri Apresiasi Polda NTT Selenggarakan Kegiatan Orasi Sambut Hari HAM Sedunia

Peserta Lomba Beri Apresiasi Polda NTT Selenggarakan Kegiatan Orasi Sambut Hari HAM Sedunia

Tribratanewsntt.com - Tim Hipkatas (Himpunan Pelajar Katiku Tana Selatan Sumba Tengah) memberikan Apresiasi kepada Polda NTT yang telah menggelar lomba orasi dalam menyambut hari Ham sedunia pada 10 Desember 2021nantinya.

Apresiasi tersebut disampaikan oleh Semianda Umbu Kabalu selaku Ketua Tim Orasi Hipkatas saat di wawancarai oleh tim Bidhumas Polda NTT di halaman Mapolda NTT, Jumat (3/12/2021).

"Kami dari tim Hipkatas Kupang mengucapkan terima kasih kepada Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur khususnya Bidhumas Polda Nusa Tenggara Timur yang telah berkenan menyelenggarakan kegiatan pada saat ini dalam rangka memperingati hari hak asasi manusia", ucap Semianda Umbu Kabalu.

Dikatakannya, bahwa agenda ini memudahkan para mahasiswa untuk belajar menyampaikan aspirasinya.

"Proses yang terjadi pada saat ini bagi kami adalah satu proses belajar, satu proses yang sangat membanggakan bagi kami dari tim, karena kami diberikan kesempatan untuk dapat menyampaikan saran dan pendapat kami terkait dengan tugas Polri, terkait dengan proses penegakan hukum dan terkait dengan kasus-kasus pelanggaran hak asasi manusia yang kerap terjadi di Negara Kesatuan Republik Indonesia", katanya.

Dia menambahkan lomba orasi tersebut untuk menjadi bahan evaluasi atas maraknya kasus pelanggaran HAM di Indonesia.

"Kesan yang kami petik pada saat ini, bahwa momentum ini sangat bersejarah bagi diri kami selaku anak muda, generasi penerus perjuangan bangsa ke depan. Dan pesan kami dalam memperingati hak asasi manusia ini sekiranya khusus untuk kepolisian Negara Republik Indonesia dan lebih khususnya lagi kepolisian daerah Nusa Tenggara Timur agar dalam menjalankan tugasnya jangan sampai kita mengesampingkan hal-hal yang berkepentingan dengan hak-hak fundamental masyarakat baik itu dalam melakukan tugas penyelidikan dan penyidikan maupun hal-hal lain yang berkenaan dengan tupoksi daripada anggota Polri itu sendiri", ungkapnya.

Lebih lanjut, Ia mengapresiasi Polda NTT yang suda menggelar lomba orasi tersebut dan berharap kegiatan tersebut terus dilakukan.

"Sekali lagi kami ucapkan terima secara khusus kepada Bapak Kapolda Nusa Tenggara Timur. Kepada seluruh jajaran Polda Nusa Tenggara Timur,  kami mengapresiasi kegiatan ini dan kami harap ke depan kegiatan ini terus berjalan, terus berlangsung dari tahun ke tahun sehingga lahir generasi-generasi muda yang lebih siap, generasi-generasi muda yang mencintai bangsa ini secara utuh dan totalitas dan juga menghargai prinsip-prinsip hak asasi manusia sebagai bagian daripada hak yang universal dan fundamental", tutupnya.

Dikesempatan yang sama juga, Tim Pemula (Pemuda Peduli HAM) menyampaikan apresiasi kepada Polda NTT yang sudah menyelanggarakan perlombaan orasi tersebut.

"Kami dari tim pemula menyampaikan terimakasih kasih kepada Polda NTT yang telah mengadakan kegiatan ini. Pesan kami untuk lomba ini terus dilakukan karena kita melihat bahwa para pemuda mereka melakukan orasi namun aksi-oraksi yang dilakukan para pemuda tersebut jika kita menguliknya ke belakang banyak sekali anarkisme yang dilakukan setelah itu banyak sekali hal-hal yang tidak sesuai yang melanggar publik", ucap Mohamad Tison selaku ketua Orasi Tim Pemula.

"Kesannya yang kami dapat yaitu dalam penyelenggaraan yang dilakukan oleh Polda NTT ini, kami merasa disini kami diperhatikan sekali, mulai dari kami datang pendaftaran, kita diberikan informasi, kita diberikan technical meeting, sampai dengan perlombaan yang diperlangsung dan selesai", ungkapnya.

"Harapan kami mungkin lomba-lomba orasi seperti ini, lomba-lomba menyampaikan pendapat di muka umum seperti ini, terus dilakukan bukan hanya pada Polda NTT, namun juga pada pemangku-pemangkuk kebijakan daerah setempat. Seperti Gubernur dan Ketua DPRD setempat juga bisa melakukannya. Soalnya kita melihat bahwa tujuan daripada penyampaian kebijakan ini lebih kepada stakeholder- stakeholder yang ada", tandasnya