Pimpin Anev Mingguan, Kapolda NTT Ingatkan Pentingnya Mengikuti Perkembangan Informasi
Tribratanewsntt.com - Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum pimpin kegiatan Anev mingguan Polda NTT, Senin (19/7/2021) pagi.
Hadir dalam kegiatan ini, Wakapolda NTT Brigjen Pol Drs. Ama Kliment Dwikorjanto, M.Si serta para pejabat utama Polda NTT.
Pada kegiatan ini, ada beberpa hal yang bahas antara lain, terkait situasi Kamtibmas maupun perkembangan situasi covid-19 di wilayah NTT dan persiapan pengamanan hari Raya Idul Adha 1452 H/2021M serta perkembangan pasca pelaksanan tahapan PSU Pilkada Sabu Raijua. Selain itu juga dibahas pelaksanaan tugas rutin yang dilakukan jajaran Polda NTT.
Mengawali kegiatan ini, Kapolda NTT menyampaikan terima kasih atas pelaksanaan kegiatan rutin sesuai tupoksi yang telah berjalan dengan baik.
Ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pembina fungsi terkait dan kepada para Pejabat Utama Polda NTT atas pelaksanaan tugas pengamanan proses Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada di Kabupaten Sabu Raijua sehingga bisa berjalan dengan aman dan lancar.
"Terimakasih atas pelaksanaan tugasnya dan mari kita kawal terus rangkaian PSU ini hingga tahap pelantikan nanti", ucap Irjen Pol Drs. Lotharia Latif, S.H., M.Hum.
Kapolda NTT menekankan kepada jajaran Polda NTT untuk terus mengikuti informasi dan perkembangan strategi baik itu di tingkat Nasional maupun Internasional.
"Ada banyak sarana yang menyediakan informasi jadi tidak ada alasan sampai kita ketinggalan informasi, karena di era yang seperti ini kita ketinggalan informasi itu berarti kita terlambat untuk bertindak bahkan mungkin akhirnya membawa pengaruh yang fatal bagi organisasi", tegasnya.
Ia pun mengingatkan kepada para pejabat utama khususnya yang bersinggungan dengan operasional untuk tidak ketinggalan berita dan informasi.
"Melihat dinamika serta hal-hal apa yang perlu kita antisipasi, baik itu yang sifatnya internal di Polri sendiri maupun yang sifatnya eksternal dengan beberapa instansi lain", tutur Kapolda NTT.
Lanjut Kapolda meminta kepada para pejabat Utama untuk mengingatkan Anggotanya agar selalu bertindak humanis saat melaksanakan tugas di lapangan.
"Ingatkan anggota di lapangan agar melaksanakan tugas di lapangan secara humanis, sabar dan hindari tindakan kekerasan. Jangan bertindak arogan terhadap masyarakat", pintanya.
Sementara terkait pengamanan pelaksanaan hari Raya Idul Adha, Kapolda NTT menekankan untuk melakukan monitoring dan pengawasan secara profesional.
"Lakukan monitoring dan pengawasan terkait pelaksanaan Idul Adha, kita tidak boleh terlena dengan situasi yang ada", tandasnya.