POLDA NTT AKAN MENGADAKAN LOMBA SAKA BHAYANGKARA KAPOLDA NTT CUP I
Tribratanewsntt.com,- Satuan Karya Pramuka (Saka) Bhayangkara, sebagai bagian yang tak terpisahkan dari tubuh gerakan pramuka, pada dasarnya mempunyai peranan yang cukup penting dalam membentuk karakter dan warna generasi muda harapan bangsa.
Satuan Karya Pramuka Bhayangkara Polda NTT yang bernaung dibawah bimbingan dan koordinasi Direktorat Binmas Polda NTT akan melaksanakan kegiatan prestasi sebagai salah satu realisasi pada langkah dan upaya pembinaan generasi muda melalui media gerakan pramuka yaitu “ Lomba Saka Bhayangkara Kapolda NTT Cup I tahun 2016 “.
Kegiatan ini merupakan ajang bagi anggota Saka Bhayangkara se-NTT untuk menunjukkan kemampuannya dalam bidang kebhayangkaraan dalam mengelola kegiatannya.
Kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 4 s/d 6 Nopember 2016 dengan mengambil lokasi di Lapangan Tembak SPN Kupang, Campolong, Kabupaten Kupang.
Peserta yang akan mengikuti lomba tersebut yaitu dari utusan Pramuka Saka Bhayangkara tingkat Polres di lingkup Polda NTT sebanyak 14 orang dari setiap perwakailan utusan.
Kegiatan yang akan dilombakan yaitu senam lalulintas, kuis kamtibmas, lomba mendirikan menara padang, lomba mendirikan tenda pleton, tebak gambar kamtibmas dan lomba lintas alam.