Polda NTT Gelar Rapat Koordinasi Terakhir Untuk Pemilu 2024: Sinergi TNI-Polri dan Pemprov NTT
Tribratanewsntt.com - Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar rapat koordinasi terkait persiapan terakhir pelaksanaan pengamanan pemungutan suara di wilayah Provinsi NTT. Kupang 12 Februari 2024.
Rapat ini berlangsung di Rupatama Lantai III Mapolda NTT dan dipimpin oleh Kapolda NTT Irjen Pol. Daniel Tahi Monang Silitonga S.H., M.A., didampingi Pj. Gubernur NTT Ayodhia G. L. Kalake, S.H., MDC, dan Danrem 161/WS Brigjen TNI Febriel Buyung Sikumbang,S.H., M.M, serta dihadiri oleh sekitar 60 orang tamu undangan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakapolda NTT Brigjen Pol. Awi S.I.K., M.Hum., Irwasda Polda NTT Kombes Pol. I Made Sunarta, M.H., Kasiops 161/WS Kolonel Inf Herwin Rizayan Iszal, S.I.P, M.Si., Asops Danlantamal VII Kolonel Laut (P) Djawara Henry Twies Whimbo, M.Tr.Hanla., Kadisops Lanud El Tari Kolonel Pas Fajar Ardi Kriswanto
Hadir juga Para Pejabat Utama Polda NTT, Plt Kajati Provinsi NTT Riono Budisantoso S.H., M.A., Ketua Bawaslu Provinsi. NTT Nonato Da Purificacao Sarmento, S.S., Kabid Dukcapil Bapak Hendrik Manesi, Kasat Pol PP NTT Bapak Ir. Cornelis Wadu, M.Si., Kaban Kesbangpol NTT Bapak Ir. Yohanes Oktovianus, M.M., Koordinator Pidum Kejati NTT Bapak Arwin Adinata, S.H., M.H., BMKG Kupang NTT, PLN Unit Induk Wilayah NTT dan Telkom Group Kupang
Dalam sambutannya, Kapolda NTT menyatakan bahwa rapat ini dilakukan untuk mengecek kesiapan bersama dalam melaksanakan Pemilu tahun 2024 di Wilayah Provinsi NTT.
"Kepolisian siap bekerja sama dengan semua pihak terkait untuk menjamin jalannya Pemilu 2024 dengan aman dan lancar," ujar Kapolda NTT.
"Terimakasih kepada para tamu undangan yang sudah sempat hadir di tempat ini untuk mengikuti rapat koordinasi hari terakhir", tambahnya.
Selain itu, Kapolda juga meminta seluruh jajaran Polda NTT untuk berkoordinasi secara langsung dengan seluruh ketua KPU di Kota dan Kabupaten guna memastikan proses pergeseran logistik Pemilu telah mencapai setiap kecamatan atau TPS yang ditentukan.
"Bahwa dalam kegiatan rapat ini dilaksanakan dalam rangka mengecek kembali sudah sampai mana kesiapan kita bersama dalam melaksanakan kegaiatan Pemilu tahun 2024 di Wilayah Provinsi NTT", terangnya.
Kapolda menekankan lebih baik capek melakukan pengecekan semua persiapan daripada saat pelaksanaan terdapat banyak masalah.
"Kita semua berdoa agar Persiapan yang telah kita lakukan semua dapat mensukseskan pemilu 2024 yang aman, lancar, damai, dan kondusif", harapnya.
Sementara itu, Pj. Gubernur NTT juga menyampaikan apresiasi kepada TNI dan Polri yang telah mengawal serta mengamankan proses pendistribusian logistik Pemilu dengan baik.
"Kami mendorong jalannya kegiatan dalam rangka kesiapan pengamanan pemilu 2024, semoga Pemilu di wilayah NTT dan seluruh Indonesia berjalan dengan lancar," ungkapnya.
Ketua KPU NTT memberikan update terkait jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan progres distribusi logistik Pemilu. Sementara Ketua Bawaslu Provinsi NTT menyampaikan bahwa Bawaslu telah membuka posko aduan masyarakat untuk menerima informasi terkait dugaan pelanggaran Pemilu.
Rapat ini juga melibatkan berbagai instansi terkait seperti Dukcapil Provinsi NTT, BMKG, PLN, dan Telkom, serta pengecekan kesiapan Polres Jajaran Polda NTT melalui pertemuan virtual. Tujuan dari rapat koordinasi ini adalah untuk memastikan semua pihak terlibat dalam menyukseskan Pemilu 2024 sehingga berjalan dengan aman, damai, dan lancar di wilayah NTT.