Polres Belu Gelar Operasi Semana Santa Turangga 2019 Dalam Rangka Pengamanan Hari Paskah

Polres Belu Gelar Operasi Semana Santa Turangga 2019 Dalam Rangka Pengamanan Hari Paskah

Tribratanewsntt.com – Polres Belu melaksanakan apel Gelar Pasukan Operasi Semana Santa Turangga 2019 dalam rangka pengamanan Hari Raya Paskah 2019 di Wilayah Kabupaten Belu dan Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamis (11/4/2019) sore.

Apel tersebut dipimpin oleh Kapolres Belu AKBP Christian Tobing, S.I.K, M.Si., dan dihadiri oleh Dandim 1605 Belu Letkol Inf. Ari Dwi Nugroho, Dansatgas Yonif 408/SBH, Mayor (Inf) Joni Eko Prasetyo S.I.P, Wakapolres Belu Kompol I Ketut Perten, para Perwira jajaran Polres, Polsek, para Perwira TNI Kodim 1605 Belu, Yon Raider Khusus 744/SYB dan Satgas Pamtas Yon 408/SBH, Danki Subden 2 Den A Pelopor Brimob Atambua, Tokoh Agama, Insan Pers serta tamu undangan lainnya.

Hal ini dibenarkan oleh Kabid Humas Polda NTT Kombes Pol. Jules Abraham Abast, S.I.K., saat dikonfirmasi di Mapolda NTT, Jumat (12/4/2019) pagi.

“Apel tersebut merupakan kegiatan operasi Kepolisian terpusat dalam rangka mengamankan Hari Raya Paskah yang diberi sandi Operasi Semana Santa Turangga 2019, dengan harapan prosesi perayaan hari raya Paskah bisa berjalan dengan aman, tertib dan lancar”, ujar Kombes Pol. Jules Abraham Abast, S.I.K.

Kabid Humas Polda NTT juga menambahkan, Operasi Kepolisian tersebut berjalan selama 2 minggu.

“Operasi Semana Santa ini akan dilaksanakan selama 15 hari, mulai dari tanggal 11 hingga 25 April 2019 dengan sasaran segala bentuk potensi gangguan pada saat atau sesudah hari Paskah”, tambahnya.

“Kegiatan ini juga dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif dan menjamin masyarakat untuk dapat merayakan hari raya paskah yang berbarengan dengan Pemilu 2019”, pungkasnya. (G)