Tim Jibom Ops Semana Santa Turangga Gelar Patroli di Pusat Keramaian Kota Kupang
Tribratanewsntt.com,- Satgas Jibom Satbrimobda NTT terus melakukan patroli di tempat-tempat yang menjadi pusat keramaian.
Hal ini dilakukan dalam rangka operasi mandiri kewilayahan Semana Santa Turangga 2023.
Adapun tempat-tempat keramaian yang didatangi oleh personel Jibom Gegana Satbrimobda NTT ini diantaranya tempat rekreasi, pusat perbelanjaan maupun terminal bus yang ada di kota Kupang.
Sepuluh orang personel yang dilibatkan dalam kegiatan ini dengan menggunakan dua unit mobil Jibom yang dilengkapi dengan Alsus Detekekai Jibom, Alsus Deteksi KBR, Alsus Proteksi, Alsus Penjinak serta Alsus Pendukung.
Disela-sela kegiatan Kasubsatgas Jibom Ipda Falerio L. Tanamal mengatakan bahwa kegiatan ini akan terus dilakukan hingga tanggal 18 April 2023.
“Rangkaian kegiatan ini merupakan bagian dari operasi Semana Santa Turangga 2023. Operasi ini akan berakhir tanggal 18 April 2023, semoga dengan kehadiran kami dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat”ujar Kasubsatgas Jibom.
Dari hasil kegiatan patroli berjalan lancar dan tidak ditemukan aktifitas masyarakat yang menyimpang ataupun melanggar aturan.
Kepada masyarakat tim memberikan imbauan agar terus mentaati peraturan dan hukum yang berlaku sehingga dapat tercipta rasa aman dan tentram.