Bhabinkamtibmas Kelurahan Nila Ajak Warga Bijak Medsos

Bhabinkamtibmas Kelurahan Nila Ajak Warga Bijak Medsos

Tribratanewsntt.com - Dalam rangka mencegah penggunaan media sosial ke arah yang negatif, Polsek Aesesa Polres Ngada melakukan sosialisasi dan pembinaan secara langsung kepada para pemuda. Kamis (01/08/19).

Acara sosialisasi dilakukan dengan cara yang santai di salah gubuk sawah dikelurahan Nila, Kecamatan Aesesa, Kabupaten Nagekeo.

“Sosialisasi ini agar masyarakat memanfaatkan media sosial sebaimana mestinya, karena banyak dampak negatif yang ada di dalam media sosial seperti ujaran kebencian, Hoax dan lainnya”, kata Bripda Hasbin Arifin, Bhabinkamtibmas Kelurahan Nila kepada Humas Polres Ngada.

Sementara itu, dia juga mengajak kepada seluruh warga masyarakat menggunakan media sosial dengan bijak agar situasi tetap aman dan kondusif.

“Dengan kita bijak menggunakan media sosial akan sangat membantu terciptanya situasi kamtibmas yang aman”, ucap Hasbin Arifin.