Kapolsek Kodi Utara : Semoga Pohon-Pohon yang Sudah Kita Tanam Dapat Bermanfaat Bagi Masyarakat
tribratanewsntt.com ; Tak mau ketinggalan dalam mewujudkan lingkungan yang asri, indah, hijau dan bersahabat, jajaran Polsek Kodi Utara juga telah melaksanakan giat ‘Penanaman Pohon Serentak’ di lingkungan sekitar Mako sebagaimana yang telah diinstruksikan oleh Kapolres Sumba Barat AKBP Khairul Saleh, S.H., S.I.K., M.Si , Jumat (10/1/2020).
Menjadi bagian dari ‘Program Polri Peduli Penghijauan’, giat penanaman pohon di area sekitar Mako dipimpin langsung oleh Kapolsek Kodi Utara IPDA Andreas R. Kaka. Ikut hadir meramaikan giat tanam serentak yakni, Ketua Ranting Bhayangkari beserta Anggota Polsek Kodi Utara dan Anggota Bhayangkari.
Disampaikan oleh IPDA Andreas bahwasanya kegiatan ini merupakan wujud kepedulian kita sebagai Anggota Polri terhadap lingkungan yang ada di sekitar kita, utamanya di wilayah Polres Sumba Barat Daya, tuturnya. Semoga pohon-pohon yang sudah kita tanam ini, kelak dapat membawa manfaat yang besar bagi seluruh masyarakat, tambahnya.
Menanam pohon satu persatu di area sekitar Mako, tampak kebersamaan dan keakraban yang terjalin antara para personel Polsek Kodi Utara dan Bhayangkari.