Berbagai Lomba dilakukan Bhayangkari Cabang Mabar Dalam Rangka Memeriahkan HUT HKGB ke- 66

Berbagai Lomba dilakukan Bhayangkari Cabang Mabar Dalam Rangka Memeriahkan HUT HKGB ke- 66

Tribratanewsntt.com - Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-66, Bhayangkari Cabang Manggarai Barat meriahkan dengan berbagai lomba dan giat senam pagi bersama di Lapangan Polres Manggarai Barat. Sabtu, (27/10/18) Pagi

Dipimpin langsung oleh Kapolres AKBP Julisa Kusumowardono dan Ketua Bhayangkari Cabang Manggarai Barat Wita Kusumowardono, acara ini dibuka dengan pelepasan peserta jalan santai ditandai dengan pelepasan balon ke udara di Lapangan Polres Manggarai Barat.

Acara tersebut turut dihadiri oleh Waka Polres Mabar Kompol Alberd Y. Ndun, SH, Para Perwira Polres Mabar, para Personil Polres Mabar serta para Ibu Bhayangkari Cabang Polres Mabar.

Seusai jalan santai, acara tersebut dilanjutkan dengan giat senam bersama di Lapangan Apel Polres Manggarai Barat yang di ikuti oleh para Personil Polres Manggarai Barat beserta para Anggota Bhayangkari Cabang Manggarai Barat

Acara bertambah meriah dengan adanya pengundian Hadiah dan Doorprize untuk para peserta yang memiliki nomor undian.

Kemeriahan ini berlanjut di acara perlombaan. Mulai dari lomba Joget Balon, lomba make up, lomba gigit koin dari semangka, hingga lomba makan kerupuk untuk anak-anak PAUD, TK, dan SD. Para peserta yang mengikuti lomba terlihat begitu antusias dan sangat menikmati perayaan tersebut.