Kembali ke Jakarta, Kapolda NTT dan Forkopimda antar Keberangkatan Wapres RI
Tribratanewsntt.com - Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Setyo Budiyanto, S.H. M.H dan Pangdam IX/ Udayana Mayor Jenderal TNI Sonny Aprianto, S.E., M.M mengantar keberangkatan Wakil Presiden RI, Prof DR. K.H. Ma'ruf Amin bersama istri, Hj. Estu Wury Ma'ruf Amin di Terminal VIP Bandara Komodo Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa siang (15/3/2022).
Wakil Presiden RI dan Hj. Estu Wury Ma’aruf Amin serta rombongan kembali ke Jakarta usai melaksanakan rangkaian kunjungan kerja di Labuan Bajo sejak kemarin Senin (14/3).
Selain Kapolda NTT dan Pangdam IX/Udayana, turut mengantar keberangkatan Wapres RI yakni, Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat, Danrem 161/WS Brigjen TNI Imam Budiman dan Danlantamal VII Kupang Laksma TNI Dr. H. Yudo Warsono, S.E., M.M
Adapun rangkaian kegiatan kegiatan Wapres RI selama kunjungan kerja di Labuan Bajo Manggarai Barat dianataranya, mempimpin rapat progres penyelenggaran MPP dan pemberdayaan UMKM, meresmikan The 2nd Asia International Water Week (AIWW) dan meninjau dan lokasi Mal pelayanan publik Kabupaten Manggarai Barat dan lokasi UMKM yang menyediakan berbagai kerajinan tangan khas NTT di Puncak Waringin serta meninjau potensi wisata Labuan Bajo.
Kapolda NTT Irjen Pol Drs. Setyo Budiyanto, S.H., M.H mengatakan bahwa selama Wapres RI dan rombongan berada di Labuan Bajo, Polri menggelar pengamanan dan pengawalan. Dijelaskannya bahwa TNI-Polri bersinergi melaksanakan pengamanan sehingga seluruh rangkaian kegiatan Wapres RI berjalan aman dan lancar.
“Semua kegiatan Bapak Wakil Presiden dan rombongan dapat dilaksanakan sesuai dengan agenda. Kita tidak ada mengalami kendala dalam pengamanan ini. Semua pengamanan dilaksanakan sesuai SOP,” tandas Kapolda NTT.