Patroli Dialogis, Personel Ditsamapta Polda NTT Beri Imbauan Kamtibmas Kepada Para Pemilik Toko

Patroli Dialogis, Personel Ditsamapta Polda NTT Beri Imbauan Kamtibmas Kepada Para Pemilik Toko

Tribratanewsntt.com - Dalam rangka meningkatkan komunikasi dengan masyarakat, sekaligus mengetahui situasi Kamtibmas yang ada di kawasan pertokoan di jalan Jenderal Soeharto, Naikoten 1, Kota Kupang, Personel Ditsamapta Polda NTT melaksanakan kegiatan patroli dialogis, Selasa (9/8/2022).

Dalam kegiatan ini personel Ditsamapta Polda NTT yang dipimpin oleh Kanit Turjawali Aiptu I Dewa Gede Wibawa menyambangi para pemilik toko dan menyampaikan imbauan Kamtibmas untuk mengantisipasi setiap kejadian yang tidak di inginkan.

Dalam kesempatan dialogis ini personel Ditsamapta menyampaikan pesan kepada pemilik toko untuk memastikan kamera CCTV terpasang dengan baik untuk memudahkan pengawasan kepada konsumen sekaligus meminimalisir dan mencegah tindak kejahatan khususnya antisipasi terjadinya Curat, Curanmor dan Curas), mengingat pelaku mencari kesempatan ketika pedagang atau konsumen lengah.

Kegiatan yang dilakukan ini sediri untuk menyerap informasi sekaligus menyampaikan imbauan Kamtibmas dengan memberikan semangat kepada masyarakat untuk selalu menjaga keamanan dilingkungan tempat kerjanya di tengah pandemi Covid 19 dengan tetap mengedepankan protokoler kesehatan.

Kanit Turjawali Aiptu I Dewa Gede Wibawa mengajak kepada warga masyarakat untuk terus meningkatakan keamanan pada lingkungan tempat tinggal maupun tempat kerja dengan selalu mawas diri, peka terhadap lingkungan disekitar.

"Kita akan terus memberikan pelayanan pada masyarakat melalui patroli dialogis untuk mencegah aksi-aksi kejahatan terutama di wilayah Kota Kupang", tandas Aiptu I Dewa Gede Wibawa.