Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H, Personel Ditpolairud Polda NTT Bersihkan Tempat Ibadah

Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H,  Personel Ditpolairud Polda NTT Bersihkan Tempat Ibadah

Tribratanewsntt.com, Kupang– Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H, personel Direktorat Polisi Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) melaksanakan aksi bersih-bersih Masjid yang berada di kompleks Mako Ditpolairud, Jumat (20/9/2024). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan terhadap momen keagamaan sekaligus menjaga kebersihan dan kenyamanan tempat ibadah.

Personel Ditpolairud bersama-sama membersihkan bagian dalam masjid, termasuk lantai, tempat wudhu, serta halaman masjid. Aksi ini bertujuan untuk memastikan lingkungan masjid tetap bersih dan layak digunakan oleh anggota dan masyarakat yang beribadah.

Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian personel Ditpolairud terhadap kebersihan tempat ibadah. Melalui kegiatan ini, Polairud ingin memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dengan memberikan kontribusi nyata dalam menjaga kebersihan masjid di lingkungan Mako Ditpolairud. Semoga para jamaah bisa beribadah dengan lebih nyaman.

Kegiatan pembersihan masjid ini diharapkan dapat terus meningkatkan semangat kebersamaan dan kepedulian antar personel, sekaligus mempererat hubungan dengan masyarakat yang kerap menggunakan masjid untuk beribadah.