Gelar Patroli di Pusat Keramaian Kota, Personel Ops Aman Nusa II Turangga Bagi-Bagi Masker
Tribratanewsntt.com,- Personel Ditsamapta Polda NTT yang tergabung dalam Satgas III Patuh Prokes Ops Aman Nusa II Turangga 2022 menyelenggarakan kegiatan patroli tentang pencegahan dan pendisiplinan protokol kesehatan penyebaran Covid-19 dan Kesiapsiagaan Bencana di wilayah kota kupang, Jumat (18/3/22).
Sasaran dari kegiatan Patroli ini yaitu pada ruang publik antara lain di Kuanino Kota Kupang.
Patroli digelar di sejumlah titik keramaian, seperti pasar Kuanino dan ruko-ruko toko bangunan, dan sepanjang jalan kota Kupang yang dianggap rawan terjadinya kemacetan dan gangguan kamtibmas.
Selain patroli para personel yang dipimpin oleh AKP Adryana Hurint, S.H. juga membagikan masker kepada masyarakat Kota Kupang.
"Kami siapkan 50 pcs masker untuk dibagikan kepada masyarakat saat kegiatan patroli ini"ujar AKP Adryana Hurint.
Keberadaan anggota Polri di sejumlah titik vital, rupanya diapresiasi positif oleh masyarakat. Tentunya, meningkatnya keamanan dan ketertiban serta kondusifitas menjadi salah satu harapan terbesar masyarakat kota Kupang.
Tak hanya titik keramaian yang menjadi sasaran personel Ops Aman Nusa kali ini, beberapa objek vital seperti Bank dan pusat perbelanjaan juga menjadi lokasi patroli aparat penegak hukum ini.
"Kami berharap masyarakat dapat taat protokol kesehatan, apalagi saat ini ada varian baru covid 19 jenis omicron"tandasnya.
Dengan adanya kehadiran para Polisi berseragam ditengah-tengah masyarakat tersebut semoga dapat memberikan rasa aman bagi masyarakat kota Kupang.