Hadirkan Ratusan Pelajar SMA Se-Malaka, Polres Belu Gelar Sosialisasi Akbar Rekrutmen Anggota Polri

Hadirkan Ratusan Pelajar SMA Se-Malaka, Polres Belu Gelar Sosialisasi Akbar Rekrutmen Anggota Polri

Tribratanewsntt.com ,- Dalam rangka menjaring animo dan minat masyarakat untuk menjadi anggota Polri, Kepolisian Resor Belu melaksanakan sosialisasi Akbar Rekrutmen Anggota Polri untuk pelajar se-kabupaten Malaka, senin (19/2/18).

Sosialisasi yang berlangsung di lapangan Umum Betun, Desa Wehali, Kec Malaka Tengah, Kab Malaka, dimulai pukul 16.00 wita hingga pukul 18.00 wita.

Sosialisasi yang dirangkai dengan program pembinaan dan latihan calon anggota Polri, diikuti pelajar dari 9 sekolah antara lain SMAN Harekakae, SMAN I Malaka Barat, SMAN Wederok,SMAN Sasitamean, SMA RA KARTINI, SMA Fajar Timur Haitimuk, SMA Fajar Timur Kobalima, SMA Sinar Pancasila, dan SMKN Kobalima.

Kapolres Belu AKBP Christian Tobing, S.I.K., M.Si, saat membuka kegiatan tersebut, memberikan pemahaman kepada para pelajar khususnya yang akan tamat tahun ini, tentang tata cara penerimaan Tamtama, Brigadir dan Taruna Akpol.

Untuk yang berkeinginan menjadi anggota Polri, Kapolres Belu menghimbau mereka (pelajar) untuk mempersiapkan diri dari sekarang dan hindari diri dari perilaku tidak sehat / menyimpang.

”Kalau ada yang serius dan semangat menjadi Polisi, Saya berpesan mulai dari sekarang jaga fisik dengan baik,rajin berolahraga, tidak merokok ataupun juga pasang tato di badan”ajak Kapolres Belu.

"Selain itu, adik-adik juga jauhi perilaku tidak sehat seperi minum miras, tawuran, hubungan diluar nikah ataupun tindak pidana lainnya. Dan yang tak kalah penting adalah berdoa semoga diberikan kemudahan oleh Tuhan dalam segala urusan"pinta Kapolres Belu.

Lebih jauh, Kapolres Belu mengingatkan bahwa penerimaan Polri nantinya tidak dipungut biaya sama sekali alias gratis.

"Jangan percaya kata orang kalau tes Polisi itu harus pakai uang. Bila ada yang mengatas namakan panitia atau Pejabat Polisi yang menjanjikan kelulusan maka hal tersebut segera disampaikan ke Kepolisian terdekat guna ditindak lanjuti"tegas Kapolres Belu.

Sebagai penutup arahan, Kapolres Belu menyarankan pelajar yang hadir untuk rajin mengunjungi website Penerimaan Polri dan ke kantor kepolisian terdekat bilamana membutuhkan informasi secara detail seputar penerimaan Polri.

"Kalau tidak sempat ke kantor Polisi, Adik-adik yang suka browsing internet, bisa kunjungi www.penerimaan.polri.go.id bila ingin tahu lebih detail tentang syarat penerimaan Polri ataupun mau mengetahui kapan pembukaannya ” terang Kapolres Belu.

Kegiatan ini dihadiri Kabag Sumda Polres Belu AKP Januarius Seran, SH, Kepala Dinas PKPO Kab Malaka Petrus Bria Seran, MM beserta staf, Kapolsek Malaka Tengah, Kobalima Weliman dan Kapolsek Wewiku, Insan Pers, Kepala Sekolah SMA se-Kab Malaka serta 127 Siswa-siswi SMA/SMK yang menjadi perwakilan dari sekolah-sekolah masing-masing se-Kab Malak