Puluhan Personel Polres Sumba Timur Amankan Kegiatan Karnaval Dalam Rangka Menyambut HUT RI Ke 73
Tribratanewsntt.com - Sebanyak 150 Personel Polres Sumba Timur, diterjunkan dalam kegiatan pengamanan dan pengawalan Karnaval tingkat Kabupaten Sumba Timur dalam rangka menyambut Hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 73, Senin (13/8/18) siang.
Kegiatan Karnaval Peringatan HUT RI ke-73 tahun 2018 ini, dipadati oleh ribuan masyarakat Kota Waingapu, Sumba Timur yang ingin menyaksikan langsung kegiatan tersebut.
Antusiasme warga ini membuat sepanjang jalan utama di Kota Waingapu macet, sehingga Polres Sumba menurunkan Tim Raimas Unit Dalmas dan Patwal Satlantas untuk mengurai kemacetan tersebut.
Marching band MTS Negeri Sumba Timur tampil sebagai pembuka dari garis start lapangan sepakbola Rihi Eti dan finis di Rumah Jabatan Bupati SUmba Timur. Dalam kegiatan karnaval tersebut, sejumlah siswa siswi bahkan para guru dari tiap sekolah maupun universitas mengenakan kostum bertemakan tenun ikat Sumba Timur.
Kegiatan Karnaval ini akan dilaksanakan selama 2 hari yakni tanggal 13 sampai dengan tanggal 14 Agustus 2018.