Tingkatkan Keamanan di Wilkum Polresta Kupang Kota, Ratusan Personel Polda NTT Ops Ketupat 2023 Giatkan Strong Point
Tribratanewsntt.com - 125 personel Polda NTT BKO Ops Ketupat Polresta Kupang Kota melaksanakan kegiatan Strong Point Bantu Kurangi Angka Pelanggaran Lalu Lintas, Selasa Malam (26/4/2023).
Strong point atau kegiatan pengaturan arus lalu lintas, ditujukan untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran dalam berlalu lintas disaat warga memulai beraktifitas di saat musim mudik-balik Lebaran 2023.
Dalam kegiatan Strong Point dilaksanakan oleh ratusan Ops Ketupat kali ini bersama dengan jajaran Polresta Kupang Kota di lakukan di beberapa titik diantaranya di lokasi rawan macet, laka dan pelanggaran lalin lainnya.
Kegiatan kali ini memberikan teguran dan himbauan kepada pengguna jalan yang melakukan pelanggaran kasat mata (seperti tanpa helm SNI, bonceng 3 dan knalpot bising)
“Giat ini dilakukan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat terutama saat musim mudik-balik Lebaran 2023", kata Kapolresta Kupang Kota Komes Pol. Rihsian Krisna B, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kabag OPS Polresta Kupang Kota Kompol Joni Sihombing Saat pelaksaan apel sore di Mapolresta Kupang kota.
Menurutnya, Kegiatan strong point ini merupakan wujud kehadiran Polisi ditengah – tengah masyarakat yang selalu siap dan menghimbau masyarakat agar tertib berlalu lintas dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kota Kupang ini.
Selain itu, kegiatan ini juga guna mengantisipasi kemacetan dan membantu masyarakat pengguna jalan menyebrang.
Ini merupakan salah satu bentuk pelayanan yang diberikan Polri kepada masyarakat sekaligus salah satu langkah deteksi dini yang dilakukan oleh Ratusan Personel BKO untuk membantu Polresta Kupang Kota dalam hal mengurangi angka pelanggaran lalu lintas, khususnya diwilayah Kota Kupang.
“Kegiatan pengaturan lalu lintas oleh personel BKO Ops Ketupat 2023 ini merupakan bentuk pelayanan prima dari Personel Polda NTT kepada masyarakat, selain demi menciptakan keamanan dan kelancaran masyarakat, kehadiran para personel Polda NTT dilapangan ini bentuk deteksi dini guna menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dengan lalu lintas yang lancar dan aman,” tambahnya.
"Ini bagian dari upaya menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas. Pada pelaksanaan strong point malam itu, situasi berjalan aman, lancar serta kondusif,” pungkasnya.